Dandim 1603/Sikka Pimpin Apel Lepas Tiga Anggota Pindah Satuan

redaksi - Jumat, 24 November 2023 10:33
Dandim 1603/Sikka Pimpin Apel Lepas Tiga Anggota Pindah Satuanomandan Kodim 1603/Sikka Letkol Czi Setiawan Nur Prakoso Utomo S.I.P.,memimpin langsung acara pelepasan tiga orang anggota yang pindah satuan yang berlangsung di halaman Mahkodim 1603/Sikka, Jumat ( 24/11) (sumber: Mardat)

MAUMERE (Floresku.com) - Komandan Kodim 1603/Sikka Letkol Czi Setiawan Nur Prakoso Utomo S.I.P., memimpin langsung acara pelepasan tiga orang anggota yang pindah satuan yang berlangsung di halaman Mahkodim 1603/Sikka, Jumat 24 November 2023 pagi.

Kegiatan pelepasan ini turut di hadiri seluruh Perwira Staf, Danramil serta personi Kodim 1603/Sikka.

Dandim 1603/Sikka mengatakan, kegiatan pindah satuan ini merupakan implementasi dari pembinaan personel dan sebagai bentuk penghormatan bagi mereka yang melaksanakan pindah satuan.

Ia mengatakan, perpindahan personel di lingkungan TNI merupakan hal yang biasa, dikaitkan dengan tuntutan tugas serta tanggung jawab jabatan yang di embankan kepada setiap prajurit.

Lebih lanjut ia menambahkan, “hari ini resmi saya lepas ketiga anggota saya yang pindah satuan, penghargaan yang setinggi-tingginya atas kinerja dan bakti selama berdinas di Kodim 1603/Sikka”.

“Bawalah setiap yang baik dari Kodim 1603/Sikka dan tingkatkan serta kembangkan di tempat tugas yang baru,” harap Dandim.

“Selamat jalan, jaga hubungan baik dan silaturahmi yang selama ini terjalin kepada rekan-rekan dan atasan, sampaikan salam kami kepada keluarga semoga kedepan kita dapat sama-sama menjalankan tugas dengan lebih baik,” pungkas Letkol Czi Setiawan.

Adapun nama ketiga anggota yang dilepas pindah tugas satuan adalah:

  • Kopda Bonaventura Robby Natalino Maia,
  • Praka Noh Nubatonis
  • Praka Apria Dika Kusuma

Praka Noh Nubatonis saat di wawancarai media ini merasa sedih dan berat hati untuk meninggalkan Kodim 1603/Sikka dikarenakan banyak hal yang kami dapatkan ketika bertugas di Kodim 1603/Sikka.

Praka Noh Nubatonis (Foto: Mardat)

Namun sebagai prajurit TNI-AD harus selalu siap di tugaskan di mana saja namun ada kesan pesan yang kami dapatkan ketika bertugas di Kodim 1603/Sikka.

"Salah satunya rasa kekeluargaan yang kami dapatkan selama bertugas di Kodim 1603/Sikka ini serta masyarakatnya juga rama dan sopan, Semoga silahturahmi tetap terjaga dan mohon apa bila ada kesan-kesan yang kurang berkenan selama kami bertugas di sini dari lubuk hati yang paling dalam kami memohon maaf yang sebesar-besarnya", tutur Noh, (Mardat).

RELATED NEWS