Konsullat RI di Frankfur, Jerman Akan Gelar Promo Budaya akan Meriahkan HUT RI
redaksi - Rabu, 31 Juli 2024 18:00FRANKFURT (Floresku.com) - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Frankfurt, Jerman akan menggelar promo budaya Indonesia Culture and Arts Festival (ICAF), pada 9-11 Agustus 2024. Promo budaya merupakan rangkaian kegiatan menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-79, pada 17 Agustus 2024.
Konsul Jenderal RI, Antonius Yudi Triantoro mengajak WNI dan diaspora untuk memeriahkan promo budaya. Rencananya promo budaya akan dihadiri 200 orang WNI dan diaspora Indonesia.
- Dapat Proyek Pekerjaan Jalan, Pemdes Gera Sampaikan Terimakasih
- Pesta Inspiratif: Demi Kerajaan Allah Orang Mesti Mengorbankan Segalanya.
Mereka datang dari berbagai wilayah di Jerman seperti Frankfurt, Nordrhein-Westfalen, Rheinland-Pfalz, dan Bayern. Antonius mengatakan, momen berkumpulnya WNI menjadi kegiatan untuk mempererat hubungan antar WNI yang merantau di negara lain.
"Ini harus menjadi momentum bagi seluruh WNI dan diaspora Indonesia. Promo budaya ini untuk terus mempererat tali silaturahmi dan kerjasama untuk mengharumkan nama Indonesia di Jerman," kata Antonius dalam keterangan tertulis, dikutip Rabu (31/7/2024).
Promo budaya akan menghadirkan seniman Indonesia yang tinggal di Jerman, mereka akan menampilkan berbagai kesenian dan kebudayaan Indonesia. Ada pula pameran batik dan foto mengenai Indonesia, peragaan busana tradisional Indonesia, dan bazar makanan tradisional .
Sebelumnya, untuk menyambut peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79, digelar berbagai kegiatan mulai jalan sehat, bazar, dan perlombaan. Panitia menghadirkan perlombaan khas 17 Agustus seperti makan kerupuk, music chair, dan balap kelereng untuk anak-anak.
Pihak KJRI juga menyuguhkan kuliner khas Indonesia, mulai dari rendang, sate ayam, soto hingga aneka gorengan. Bazar kuliner dan jajanan khas Indonesia jadi daya tarik bagi pengunjung termasuk warga lokal.
Bazar kuliner sekaligus menjadi ajang promosi Indonesia Spice Up the World, memperkenalkan berbagai kekayaan dan khazanah sajian Nusantara yang beraneka ragam. Antonius mengajak, WNI dan diaspora Indonesia untuk tetap menjaga persaudaraan dan memperkenalkan Indonesia kepada masyarakat Jerman. (SP/Leoni). ***