Mari Menjelajah Desa Wisata Kampung Wisata Rhepang Muaif
redaksi - Kamis, 10 Oktober 2024 15:30JAYAPURA (Floresku.com) - Kampung Wisata Rhepang Muaif, yang terletak di Distrik Nimbokrang, Kabupaten Jayapura, Papua, adalah destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam serta kekayaan budaya lokal.
Kampung ini dikelilingi oleh Hutan hujan utara Papua, menjadikannya tempat yang ideal bagi para pengamat burung dan pecinta alam yang ingin menjelajahi keindahan alam Papua.
Keindahan Alam
Kampung Wisata Rhepang Muaib terkenal dengan keanekaragaman hayati yang luar biasa. Wisatawan dapat menikmati pemandangan hutan hujan utara yang masih alami, serta berbagai flora dan fauna endemik Papua.
Di sini, pengunjung memiliki kesempatan untuk melihat burung cenderawasih yang langka dengan 10 menit berjalan kaki saja dari penginapan, serta berbagai spesies burung lainnya yang membuat tempat ini menjadi surga bagi para pengamat burung dengan waktu - waktu tertentu.
Kegiatan Wisata
- Birdwatching: Pengamatan burung adalah Daya tarik utama di Kampung Rhepang Muaib. Banyak wisatawan domestik dan mancanegara datang untuk melihat langsung burung cenderawasih, yang merupakan salah satu burung terindah di dunia. Dengan di pandu oleh pemandu lokal dari masyarakat asli Suku Nmblong.
- Trekking & Camping: Menjelajahi hutan hujan tropis dengan berjalan kaki adalah kegiatan yang populer. Rute trekking di sini menawarkan pengalaman yang mendalam tentang keanekaragaman hayati hutan Papua. Dengan di pandu oleh pemandu lokal dari masyarakat asli Suku Nmblong.
- Budaya Lokal: Wisatawan juga dapat belajar tentang budaya dan tradisi Suku Nmblong yang menghuni wilayah ini. Interaksi dengan mama-mama Suku Nmblong untuk belajar merajut Noken, melihat pertunjukan tarian tradisional ( dihari-hari special), mencicipi masakan khas dan mengunjungi Dusun Sagu yang akan memberikan pengalaman yang kaya dan berkesan.
Konservasi dan Edukasi
Kampung Wisata Rhepang Muaif juga berfokus pada konservasi alam dan edukasi lingkungan dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya menjaga hutan hujan dan melindungi spesies yang terancam punah.
Pengunjung dapat berpartisipasi dalam berbagai kegiatan konservasi dan mendapatkan pengetahuan lebih mendalam tentang Budaya dan Alam Papua melalui Sekolah Alam Yombe Yawa Datum yang didirikan oleh masyarakat asli Suku Nmblong dan team pengajar adalah Anak Muda dari Suku Nmblong.
Akomodasi
Penginapan di Kampung Wisata Rhepang Muaif terdiri dari homestay dan campsite, menawarkan pengalaman menginap yang autentik dan dekat dengan alam. Terdapat 19 kamar yang dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal dengan sentuhan keramahan khas Papua. Selain itu, tersedia 12 gazebo yang dapat digunakan untuk mendirikan tenda.
Area campsite mampu mengakomodasi sekitar 500-600 orang untuk kegiatan outdoor. Fasilitas lainnya meliputi ruangan serbaguna atau ballroom untuk kegiatan formal, dengan akses listrik 24 jam dan internet 4G. Area makan dapat menampung 50-100 orang, dengan dapur yang memasak menggunakan kayu bakar untuk memberikan aroma khas, semuanya dikelola oleh masyarakat asli Suku Nmblong.
Aksesibilitas
Untuk mencapai Kampung Wisata Rhepang Muaif, wisatawan harus melakukan perjalanan dari Bandara Sentani, yang berjarak sekitar 67 km. Perjalanan ini memakan waktu sekitar 1,5 jam dengan mobil atau kendaraan darat lainnya. Sepanjang perjalanan, wisatawan akan disuguhkan pemandangan menakjubkan berupa liukan-liukan jalan dan bukit-bukit di sekitar Danau Sentani dan keindahan Hutan Hujan Utara Papua.
Akses yang relatif mudah dengan pemandangan perjalanan yang indah menuju Kampung Wisata Rhepang Muaif menjadi bagian dari pengalaman wisata yang tak terlupakan.
Destinasi wisata unggulan di Kabupaten Jayapura, terutama bagi para pengamat burung mancanegara. Yang mana Lembah yang mengelilingi Kampung Rhepang Muaib sendiri telah dikenal sebagai area birdwatching yang populer selama 30 tahun.
Keunggulan Kampung Wisata Rhepang Muaif terletak pada Birdwatching Site yang sangat populer yaitu ISYO Hill's, yang dikelola oleh masyarakat asli Suku Nmblong. Selama 10 tahun ISYO Hill's telah menjadi ikon dan tujuan utama para wisatawan yang berkunjung ke Kampung Wisata Rhepang Muaib. Lokasinya yang strategis memungkinkan pengunjung untuk mencapai spot birdwatching hanya dengan berjalan kaki selama 10 menit dari ISYO Lodge.
Di ISYO Hill's, wisatawan dapat menyaksikan keindahan burung cenderawasih yang sangat langka, termasuk empat jenis cenderawasih yang mendiami area ini. Salah satu dari jenis tersebut adalah burung cenderawasih endemik dari daerah ini, yang sangat dicari oleh para pengamat burung mancanegara. Keunikan ini menjadikan ISYO Hill's sebagai Birdwatching site yang sangat istimewa.
Bagi para pecinta burung dan alam, kampung wisata ini adalah surga yang menawarkan pengalaman Pemantauan Burung yang tak terlupakan.
Agar kunjungan Anda menjadi lebih berkesan dan memuaskan, berikut beberapa rekomendasi yang dapat Anda ikuti:
- Birdwatching (Memerlukan pemesanan di awal)
Waktu Terbaik: Kegiatan Birdwatching dapat dilakukan pagi & siang dan pastikan kunjungan anda saat musim panas yaitu juni - oktober untuk dapat menyaksikan tarian burung cendrawasih
Peralatan: Bawalah teropong dan kamera dengan lensa telefoto untuk mengabadikan momen langka ini.
Panduan Lokal: Gunakan jasa pemandu lokal yang berpengalaman untuk meningkatkan peluang melihat burung-burung langka dan mendapatkan informasi mendalam. - Trekking & Camping (Memerlukan pemesanan di awal) Rute Trekking: Jelajahi berbagai jalur trekking di sekitar kampung untuk menikmati keindahan hutan hujan tropis Papua.
Perlengkapan: Kenakan pakaian dan sepatu yang nyaman dan sesuai untuk trekking. Jangan lupa membawa botol air minum dan camilan.
Keselamatan: Selalu ikuti petunjuk pemandu dan berhati-hatilah saat melewati medan yang sulit. - Budaya Lokal (Memerlukan pemesanan di awal:Waktu Terbaik: Maret - November.(Sumber: jadesta.kemenparekraf.go.id/desa/_rhepang_muaif). ***