15 Pelaku UMKM dan Ekraf dari Unitas Nian Tana Sikka Ikut dalam Pameran Wolobobo Ngada Festival
redaksi - Sabtu, 17 September 2022 21:19BAJAWA (Floresku.com) -Sebanyak 15 pelaku UMKM, pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) yang tergabung dalam Unitas Nian Tana Sikka mengikuti Pameran Wolobobo Ngada Festival yang berlangsung Sabtu 17 sampai Sabtu 24 September 2022 bertempat di Lapangan Kartini Kota Bajawa, ibu kota Kabupaten Ngada.
Ke-15 pelaku UMKM Unitas dari Nian Tana Sikka itu terdiri dari 12 pelaku UMKM dan ekraf, dua guide wisata dan satu konten kreator.
Kepada media ini, Sonya Da Gama salah satu pelaku UMKM sekaligus pengurus Unitas Nian Tana Sikka mengatakan “dengan diadakannya Festival Wolobobo ini, seluruh lapisan masyarakat diajak untuk melestarikan budayanya dengan mencintai karya-karya lokal baik di daerah Ngada sendiri maupun dari daerah luar yang ada di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).”
- HOMILI Pater Gregor Nule SVD, Minggu, 18 September 2022
- RUU Sistem Pendidikan Nasional Pertegas Penguatan Pancasila di Sekolah dan Perguruan Tinggi
“Ini adalah kesempatan yang baik bagu putra-putri NTT untuk mengembangkan kekayaan intelektual dan teknologi saat ini, serta melestarikan warisan budaya leluhur sekalipun perkembagan teknologi saat ini,” ujarnya.
Harapan kedepan supaya para pelaku umkm tetap mengembangkan produknya dengan menggunakan bahan baku lokal, menciptakan prodak berkualitas agar mampu bersaing dengan prodak-prodak lainnya baik dalam dan luar Negeri.
Pantauan media ini, tampak banyak sekali penggunjung-penggunjung yang sekedar mampir untuk melihat-lihat serta berbelanja prodak-prodak di Stand UMKM Unitas. (Mardat). ***