Bacagub Orias Petrus Moedak Bersama Relawan OASE Hadiri Acara The Flame of Revival di Soe

Redaksi - Jumat, 24 Mei 2024 12:47
Bacagub Orias Petrus Moedak Bersama Relawan OASE Hadiri Acara The Flame of Revival di SoeAcara ‘The Flame Of Revival Burns’ di Soe. (sumber: SP/Istimewa)

JAKARTA (Floresku.com) - Bakal calon Gubernur (Bacagub) Nusa Tenggara Timur (NTT) periode 2024-2029, Orias Petrus Moedak bersama Relawan OASE menghadiri undangan dalam Acara ‘The Flame Of Revival Burns’ di Soe, Kamis 23 Mei 2024.

Acara tersebut dihadiri sekitar 10 Ribu jemaat yang berasal dari TTS dan wilayah sekitarnya. 

Turut hadir pula pada acara tersebut pejabat pemerintah Kabupaten TTS, Jajaran Polda NTT dan beberapa instansi lainnya.

Orias Petrus Moedak bersama Relawan OASE  di Soe Kamis (23/5). (Foto: Istimewa).

Disela-sela waktu sebelum acara dimulai, Orias Moedak menyapa warga TTS dan beberapa relawan OASE yang ada di Soe.

Setelah mengikuti acara tersebut, Orias bersama rombongan tim OASE mengunjungi warga di Kecamatan Molo Utara, Kabupaten TTS.

Dalam kunjungannya ke Mollo Utara, Orias Moedak bertemu dengan sejumlah masyarakat serta tokoh Adat, Tokoh Pemuda, dan Tokoh Perempuan beserta kordinator kecamatan Kawan Orias dan tim-tim desa kawan_orias di TTS.

Dihadapan masyarakat Mollo Utara, bakal calon Gubernur NTT, Orias Moedak menyampaikan Visi Misi paket OASE, yakni menjadikan NTT Sukses NTT Sejahtera. “Saya meminta doa dan dukungan dari Bapa Mama dan semua,” ungkap Orias Moedak.

Tokoh pemuda, Amos Oematan menyampaikan sangat senang dan mendukung serta siap memenangkan Paket OASE dalam pertarungan Pilkada NTT 2024 mendatang. 

“Pak Orias merupakan orang yang tepat dalam memimpin NTT. Visi Misi yang diusung OASE sangat relevan dengan NTT saat ini,” kata Amos Oematan.

Tokoh adat, Pither Ottu menyampaikan ada begitu banyak potensi-potensi pertanian dan pariwisata di Kabupaten TTS yang belum dikelola dengan baik dan benar. “Kesulitan air masih menjadi masalah yang selalu dihadapi masyarakat,” ungkap Piter Ottu.

Darmi Tfuakani, tokoh perempuan yang turut hadir menitipkan pesan ke Bapak Orias untuk memperhatikan masalah-masalah perempuan khususnya kesehatan ibu dan anak, perlindungan tenaga kerja, hak-hak perempuan.

Orias Moedak berterima kasih atas masukan dan harapan dari masyarakat setempat. “Semua problem dan harapan sudah menjadi program-program prioritas OASE untuk mewujudkan visi-misi,” ungkap Orias Moedak

Editor: Redaksi

RELATED NEWS