BAKTI Kominfo Akan Bangun 51 Titik Akses Internet Gratis di Nagekeo

redaksi - Senin, 11 Maret 2024 20:06
BAKTI Kominfo Akan Bangun 51 Titik Akses Internet Gratis di NagekeoIlustrasi: Infrastraktur telekomunikasi dan informatika untuk akses internet gratis (sumber: Istimewa)

MBAY (Floresku.com) - Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika akan memberikan bantuan akses internet gratis di Kabupaten Nagekeo pada 2024.

Bantuan tersebut menyasar sekolah dasar dan menengah serta  puskesmas, termasuk kantor desa dan fasilitas publik lainnya.

“Untuk tahun ini kita mendapatkan alokasi bantuan 51 titik yang sebelumnya sudah diusulkan melalui aplikasi PASTI,” ungkap Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Nagekeo, Andreas C. Ndona kepada media, Jumat (8/3) di Mbay.

Keterangan Kadis Andreas dibenarkan oleh Kabid Pengelola Informasi, Komunikasi Publik dan Aplikasi Informatika Diskominfo Nagekeo, Yoachim Sala Bongo, dalam keterangannya, Jumat, 8 Maret 2024.

Menurut yoachim,  bantuan tersebut dimaksudakan untuk mengatasi kesenjangan ketersediaan infrastruktur tekolekomunikasi dan indormatika, sekaligus untuk mempercepat proses transforamsi digital di Kabupaten Nagekeo. (*)

RELATED NEWS