Bupati Ende Berduka dan Sebut Frans Lebu Raya Tokoh yang Letakan Dasar Ekonomi NTT

redaksi - Minggu, 19 Desember 2021 21:18
 Bupati Ende Berduka dan Sebut Frans Lebu Raya Tokoh yang Letakan Dasar Ekonomi NTTBupati Ende Djafar Achmad (sumber: Rian)

ENDE (Floresku.com) -Meninggalnya Frans Lebu Raya mantan Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) periode 2008 hingga 2018 (dua periode) menyisakhkan duka yang mendalam bagi keluarga.

Selain dari keluarga, ungkapan duka mendalam juga datang dari para sahabatnya. Sebut saja Bupati Kabupaten Ende Djafar Achmad.

Melalui pesan WhatsApp, Bupati Ende yang juga kader partai berlambang banteng tersebut menyampaikan bahwa masayarakat (NTT) sangat kehilangan tokoh yang membangun, tokoh yang penuh dengan dedikasi meletakan dasar Ekonomi.

Selain meletakan dasar Ekonomi, program anggur merahnya yang sampai saat ini masih di rasakan oleh masyarakat. Untuk itu saya atas nama masayarakat Kabupaten Ende menyampaikan rasa hormat dan berbelasungkawa atas meninggalnya putra terbaik (NTT) semoga amal baiknya menjadi mutiara hidupnya. (Rian)

Editor: redaksi

RELATED NEWS