Didampingi Kapolres, Wakil Walikota Kupang Pantau Penerapan PPKM Level IV di Pasar Naikoten, Kupang

redaksi - Kamis, 19 Agustus 2021 19:39
Didampingi Kapolres, Wakil Walikota Kupang Pantau Penerapan PPKM Level IV di Pasar Naikoten, KupangDidampingi Kaplores, Wakil Walikota Kupang Pantau Penerapan PPKM Level IV di Pasar Naikoten, Kupang (sumber: Humas Pemerintah Kota Kupang)

KUPANG (Floresku.com) - Kasus Covid-19 di Kota Kupang masih meningkat. Penambahan kasus terjadi setiap harinya, termasuk pada Rabu,18 Agustus 2021 yang bertambah 108 sehingga total kasus sebanyak 13.440 dari sehari sebelumnya 13. 332 kasus. Demikian data yang dikemukakan Satgas Covid-19 Kota Kupang,  melalui  website kupangkota.go.id dan ovid19.nttprov.go.id.

Merespon data  tersebut, Wakil Walikota Kupang, dr. Hermanus Man melakukan pemantauan penerapan PPKM Level IV di Pasar Kasih Naikoten, Kamis, 19 Agustus 2021. 

Dalam kegiatan tersebut, dr Herman didampingi Kapolres Kupang Kota, AKPB Satrya Perdana P. Tarung Binti, S.IK,  Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Kupang, Djidja Kadiwanu, S.E., Kasat Pol PP Kota Kupang, Achrudin R. Abubakar, S.Sos., M.Si., Lurah Naikoten 1 Budi Imanuel Izaac, S.H., Direktur Keuangan PD Pasar, Kretisana Jagi, S.E., M.Si. dan Direktur Pemasaran, Maxi Nomleni, S.H., MH.

Pemantauan dilakukan di area Pasar Kasih Naikoten dimulai pada pukul 06.00 wita, saat mobilitas dan interaksi pasar mulai tinggi, untuk melihat secara langsung interaksi warga dalam situasi PPKM level IV terutama pada penegakan protokol kesehatan.

Kepada para pedagang dan pengunjung yang ditemukan masih belum taat pada protokol kesehatan terutama penggunaan masker, Wawali mengimbau dengan memakaikan masker agar taat pada protokol kesehatan. Menurutnya ketidaktaatan pada protokol kesehatan memberi peluang besar bagi penyebaran Covid-19.

Kepada media dr Hemanus Man mengatakan, masih adanya mobilitas warga yang tinggi dan kurang patuhnya Prokes masih ditemukan, padahal kasus Covid-19 di Kota Kupang masih meningkat. 

Satuan tugas (satgas) penanganan dan pengendalian Covid-19 Kota Kupang dalam laporannya menyebutkan, ada juga pasien masih dirawat tercatat 1.848 dari sebelumnya  1.960 orang. 

Pasien sembuh tercatat sebanyak 11. 287 dari data sebelumnya 11.069 orang atau bertambah 218 orang. Pasien meninggal secara keseluruhan sebanyak 357  orang dari sebelumnya 355 atau naik dua orang.

Rincian orang meninggal terkonfirmasi positif sebanyak 305 dari sebelumnya 303 atau naik dari dua orang. Pasien meninggal Probable sebanyak 38 orang dan pasien meninggal Suspek sebanyak 14 orang.(MAR)

Editor: Redaksi

RELATED NEWS