Easycash–Bank Saqu Perkuat Akses Pembiayaan Inklusif untuk Jutaan Pelaku Usaha
redaksi - Kamis, 20 November 2025 12:42
Kerja sama strategis antara Easycash dan Bank Saqu turut mendorong inklusi keuangan nasional melalui skema loan channeling ke segmen produktif dan underbanked.
(sumber: Paska Denberia Pakpahan External Communications Specialist Easycash)JAKARTA (Floresku.com) - Easycash dan Bank Saqu resmi menjalin kerja sama strategis dalam penyaluran pembiayaan melalui skema loan channeling.
Kolaborasi ini diharapkan mampu memperluas akses pembiayaan yang cepat, aman, dan bertanggung jawab bagi jutaan solopreneur, UMKM, serta kelompok masyarakat unbanked dan underbanked di Indonesia.
Sinergi kedua lembaga ini juga sejalan dengan POJK No. 40 Tahun 2024 yang mendorong kemitraan antara platform pinjaman daring dan perbankan.
Di tengah tingkat inklusi keuangan nasional yang telah mencapai 92,74 persenpada 2025, kesenjangan literasi keuangan yang masih berada di angka 66,64 persen menunjukkan perlunya inovasi pembiayaan yang lebih merata dan mudah dijangkau.
Direktur Utama Easycash, Nucky Poedjiardjo, menjelaskan bahwa kolaborasi ini mengandalkan sistem credit scoring berbasis kecerdasan buatan (AI), serta jaminan keamanan dan transparansi yang menjadi standar Easycash.
Hingga September 2025, Easycash telah menyalurkan lebih dari Rp81,97 triliun kepada lebih dari 8 juta penerima manfaat.
- Pesan Inspiratif: Yesus Menangisi Nasib Manusia yang Rapuh dan Berdosa
- Keuskupan Larantuka Bersiap Sambut Pengumuman Uskup Baru dari Vatikan
- Wollapa, Kudapan Sabu yang Menggoda Selera
Pertumbuhan industri fintech lending juga terus menunjukkan tren positif. OJK mencatat pendanaan bank kepada P2P lending mencapai Rp54,1 triliun pada Juli 2025, tumbuh 40,09 persen secara tahunan. Sementara itu, total pembiayaan yang disalurkan industri meningkat menjadi Rp87,6 triliun pada Agustus 2025.
Chief Digital Business Officer Bank Saqu, Angela Lew Dermawan, menegaskan bahwa kerja sama ini tidak hanya berfokus pada penyaluran dana, tetapi juga mendukung pembangunan ekosistem finansial yang berkelanjutan melalui layanan inovatif seperti Saku Kredit, Busposito, Tabungmatic, dan Saku Booster.
Melalui kolaborasi lintas sektor ini, Easycash dan Bank Saqu berharap dapat memperluas kesempatan bagi para pelaku usaha untuk berkembang serta memperkuat kontribusi mereka terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. (SP). ***

