Jelang Paskah Perumnas Aviasi Merauke 'Berbagi Kasih' di Lingkungan Bandara Mopah
redaksi - Jumat, 29 Maret 2024 09:09MERAUKE (Floresku.com) - Dalam rangka menyambut Hari Raya Paskah 2024, Keluarga Besar Oikumene Persatuan Umat Nasrani Perhubungan atau yang di sebut Perumnas Aviasi, Kabupaten Merauke Papua Selatan melaksanakan kegiatan Berbagi Kasih kepada keluarga Nasrani yang ada di lingkungan Bandara Mopah, Merauke.
Ketua Perumnas Aviasi Kabupaten Merauke Papua Selatan Blasius Basa S. Sos. MM mengatakan, aksi sosial ini mengusung tema “Hidup sebagai Alat Kebenaran”.
Blasius menambahkan, Keluarga Besar Oikumene Perumnas Aviasi berharap kegiatan ini dapat menjadi alat dan saluran berkat seluruh saudara-saudari umat Nasrani di lingkungan Bandara Mopah Merauke, terutama yang benar-benar membutuhkan bantuan.
- Teks Ibadat Tahun B: HARI JUMAT AGUNG 2024: Mengenang Sengsara dan Wafat Tuhan Yesus
- Pj Bupati Flotim Menolak Diwawancara Soal Semana Santa Dikecam Ketua Pewarta
Menurut dia, kegiatan Berbagi Kasih tersebut dilaksanakan di di tiga tempat yang berbeda yakni di Otoritas Wilayah X Kabupaten Mefauke, di UPBNU Mopah Merauke dan juga seluruh kantor yang berada kawasan Mopah Merauke.
Pada kesempatan ini Blasius menyampaikan terima kasi kepada semua pimpinan di lingkungan Dinas Perhubungan Papua Selatan yang telah mendukung kegiatan tersebut.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengawas dan seluruh anggota aviasi yang terlibat secara aktif dalam kegiatan Berbagi Kasih ini.
“Terima kasih, karena kegiatan ini bisa berjalan lancar, tertib dan aman. Dan, terima kasih atas segala bentuk dukungan dari berbagai pihak dan kerja sama yang baik dari seluruh tim,” pungkas Blasius. (Silivia S).***