KALENDER LITURGI KATOLIK, Sabtu, 19 November 2023: Bacaan I: Keb 18:14-16.19:6-9

redaksi - Jumat, 17 November 2023 19:08
KALENDER LITURGI KATOLIK, Sabtu, 19 November 2023: Bacaan I: Keb 18:14-16.19:6-9 Jalan yang tidak ada rintangannya muncul dari Laut Merah (sumber: www.katolikku.com)

Bacaan Pertama: Keb 18:14-16.19:6-9

Keb 18:14 Sebab sementara sunyi senyap meliputi segala sesuatu dan malam dalam peredarannya yang cepat sudah mencapai separuhnya,

Keb 18:15 maka firman-Mu yang mahakuasa laksana pejuang yang garang melompat dari dalam sorga, dari atas takhta kerajaan ke tengah tanah yang celaka. Bagaikan pedang yang tajam dibawanya perintah-Mu yang lurus,

Keb 18:16 dan berdiri tegak diisinya semuanya dengan maut; ia sungguh menjamah langit sambil berdiri di bumi.

Keb 19:6 Sungguh seluruh ciptaan dalam jenisnya dirubah kembali sama sekali oleh karena taat kepada perintah-perintah-Mu, supaya anak-anak-Mu jangan sampai mendapat celaka.

Keb 19:7 Maka orang melihat awan membayangi perkemahan, tanah kering muncul di tempat yang tadinya ada air, jalan yang tidak ada rintangannya muncul dari Laut Merah, dan lembah kehijau-hijauan timbul dari empasan ombak yang hebat.

Keb 19:8 Di bawah lindungan tangan-Mu seluruh bangsa berjalan lewat di tempat itu, seraya melihat pelbagai tanda yang mentakjubkan.

Keb 19:9 Seperti kuda ke padang rumput mereka pergi dan melonjak-lonjak bagaikan anak domba, sambil memuji Engkau, ya Tuhan, yang telah menyelamatkan mereka.***

Tags TuhanAirFirman-MuBagikan

RELATED NEWS