Kopi Dalam Tradisi Manggarai

redaksi - Senin, 29 Maret 2021 23:51
Kopi  Dalam Tradisi ManggaraiKopimanggarai (sumber: null)

LABUAN BAJO (Floresku.com) - Masyarakat Manggarai dan Kopi adalah kesatuan yang saling terikat seiring kebiasaan "lejong" (baca: bertamu) yang diwariskan tak langsung secara turun temurun.

Biasanya saat "lejong" ke hunian kerabat pun handai taulan, kopi selalu menjadi bagian dari budaya "Reis Meka" (Menyambut Tamu), begitu salam usai diucapkan akan disusul kopi. Barulah kemudian maksud kunjungan dapat diutarakan.

Selain sebagai budaya, cita rasa Kopi Manggarai juga sudah terbukti.

Pada tahun 2015, Kopi Robusta dan Arabika Manggarai Timur, pernah menyebut gelar "Kopi Terbaik" di Indonesia dalam ajang Kopi Spesialti.

Jadi, Sudahkah kamu mencicip Kopi Manggarai? (*) (Sumber: BOP Labuan Bajo Flores)

RELATED NEWS