MMS Land Resmikan Crowne Plaza Labuan Bajo, Perkuat Pariwisata Premium dan Ekonomi NTT

redaksi - Senin, 24 November 2025 19:00
MMS Land Resmikan Crowne Plaza Labuan Bajo, Perkuat Pariwisata Premium dan Ekonomi NTTPimpinan MMS Land, subholding dari MMSGI berfoto bersama Bupati dan Wakil Bupati Manggarai barat, usai meresmikan pembukaan Crowne Plaza Labuan Bajo, hotel bintang lima terbaru dalam jaringan global IHG Hotels & Resorts pada Senin (24/11) (sumber: Istimeewa)

LABUAN bajo (Floresku.com) - MMS Land, subholding dari MMS Group Indonesia (MMSGI), resmi membuka Crowne Plaza Labuan Bajo, hotel bintang lima terbaru dalam jaringan global IHG Hotels & Resorts. 

Kehadiran hotel ini menandai langkah strategis dalam memperkuat posisi Labuan Bajo sebagai destinasi wisata premium serta pusat kegiatan Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) di kawasan timur Indonesia. 

Selain itu, peresmian ini juga menjadi bagian dari percepatan pengembangan Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Labuan Bajo.

Acara peresmian yang berlangsung meriah ini dihadiri oleh Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi, jajaran manajemen MMS Land dan MMSGI, serta berbagai mitra strategis lintas sektor. 

Crowne Plaza Labuan Bajo, hotel bintang lima terbaru dalam jaringan global IHG Hotels & Resorts

Keterlibatan banyak pihak menunjukkan kuatnya komitmen bersama dalam membangun pariwisata NTT yang berdaya saing tinggi dan berkelanjutan.

Crowne Plaza Labuan Bajo menawarkan 199 kamar bergaya modern yang berpadu dengan keindahan lanskap perbukitan Flores. 

Dari sisi fasilitas, hotel ini menghadirkan ballroom berkapasitas hingga 180 orang, restoran dengan 150 kursi, serta beragam sarana pendukung seperti kolam renang, pusat kebugaran, ruang pertemuan, dan fasilitas leisure lainnya. 

Dengan kelengkapan tersebut, hotel ini ditargetkan menjadi pilihan utama wisatawan leisure maupun pelaku bisnis yang membutuhkan layanan berstandar internasional.

Kehadiran hotel baru ini diyakini akan mendorong peningkatan indeks pariwisata daerah, termasuk rata-rata lama menginap wisatawan yang berdasarkan data BPOLBF saat ini mencapai empat hari. Infrastruktur akomodasi yang semakin kuat dinilai mampu memperpanjang masa tinggal wisatawan sekaligus meningkatkan pengeluaran mereka di destinasi.

Dalam keterangannya, CEO MMS Land, Andre Chandra Biantoro, menegaskan bahwa operasional Crowne Plaza Labuan Bajo membawa multiplier effect signifikan bagi perekonomian lokal.

 “Kami menghadirkan 199 kamar dan fasilitas lengkap untuk MICE, leisure, dan bisnis. Kehadiran hotel ini diharapkan membuka lapangan kerja, memperkuat rantai pasok lokal, serta mendukung UMKM dan sektor kreatif,” ujar Andre, Senin (24/11).

Data Disparekrafbud Manggarai Barat mencatat bahwa jumlah kunjungan wisatawan ke Labuan Bajo telah menembus 400.000 orang sepanjang 2024.

 Tren pertumbuhan ini ikut memperkuat posisi Labuan Bajo sebagai pusat pariwisata NTT. Sementara itu, BPS NTT juga mencatat pertumbuhan sebesar 13,28 persenpada lapangan usaha akomodasi serta makan-minum pada kuartal IV-2024—indikator bahwa investasi di sektor hospitality terus menunjukkan prospek positif.

Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, menyambut baik kehadiran Crowne Plaza Labuan Bajo. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah dan pelaku usaha dalam membangun pariwisata yang berkelanjutan.

 “Hotel ini menjadi percontohan dengan standar layanan tinggi dan tata kelola perizinan yang tertib,” ujarnya.

Dari sisi operator, Cluster General Manager IHG Hotels & Resorts, Rajiv Srivastava, menyampaikan bahwa Crowne Plaza Labuan Bajo dirancang untuk memenuhi kebutuhan tamu bisnis maupun tamu liburan. “Kami ingin menghadirkan energi Labuan Bajo yang tenang dan menginspirasi, sehingga tamu merasa disambut sejak mereka tiba,” ucap Rajiv.

Dalam pengembangannya, proyek ini tetap mengedepankan prinsip pemberdayaan masyarakat lokal. MMS Land merekrut mayoritas tenaga kerja dari warga sekitar dan menjalankan berbagai program CSR, termasuk penyaluran bantuan sembako serta dukungan pendidikan bagi anak-anak Panti Rehabilitasi St. Damian, Binongko. 

Pendekatan ini menunjukkan bahwa investasi pariwisata dapat berjalan seiring dengan manfaat sosial bagi masyarakat.

Crowne Plaza Labuan Bajo menjadi bagian dari visi jangka panjang MMSGI untuk menghadirkan portofolio hospitality yang berdaya saing tinggi, berkelanjutan, dan memberi dampak langsung bagi masyarakat. 

Dengan mengusung filosofi lokal Mai Ga Nggoleng Loce Halas Kapal — come and stay with us, hotel ini tampil sebagai simbol harmonisasi antara keindahan alam Flores, kearifan budaya setempat, dan standar global IHG Hotels & Resorts dalam membangun Labuan Bajo sebagai destinasi kelas dunia. (Tari). ***

Tags MMS LandMMS GroupBagikan

RELATED NEWS