Pemkab Sumba Timur Gencar Bangun Desa Wisata

redaksi - Minggu, 01 Agustus 2021 10:52
Pemkab Sumba Timur Gencar Bangun Desa WisataBupati – Wakil Bupati Sumba Timur, Kris Praing –David Melo Wadu (sumber: Istimewa)

WAINGAPU (Floresku.com) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumba Timur gencar membangun pariwisata melalui program Desa Wisata. Dalam rangka 100 Hari Kerja Nyata Bupati Khristofel Praing, M.Si dan Wakil Bupati David Melo Wadu, ST melakukan pemasangan Lampu Penerangan Lingkungan melalui bantuan CSR. 

"Pemasangan Lampu Penerangan untuk Desa Wisata dan Destinasi Wisata serta lokasi Kuliner Masyarakat Terang Benderang mulai gencar dilakukan sejak 14 April lalu,' demikian ungkap klikhumba.com, edisi Minggu, 1 Agustus 2021.

Saat ini Kabupaten Sumba Timur telah memiliki 8 (delapan) ‘Desa Wisata’ dengan pola "Destinasi Wisata Tematik", terdiri atas dua Desa Wisata Alam yakni Desa Pambota Njara dengan Kawasan Wisata Alam Bukit Wairinding dan Desa Tandula Jangga dengan Kawasan Wisata Alam Air Terjun Menggit,  tiga Desa Wisata Bahari yakni Desa Tarimbang, Desa Praimadita dan Desa Lainjanji, dan TIGA Desa Wisata Budaya yakni Desa Watu Hadang, Desa Kaliuda dan Desa Mondu. (MLA)

Editor: Redaksi

RELATED NEWS