Seduhan Firman SlokiKAE: Pesta St. Bartolomeus Rasul, Pelindung Misionaris Sejati Bersama RD Eman Wara

redaksi - Selasa, 24 Agustus 2021 09:52
Seduhan Firman SlokiKAE: Pesta St. Bartolomeus Rasul, Pelindung Misionaris Sejati Bersama RD Eman WaraSeduhan Firman bersama RD Eman Wara (sumber: Screenshoot youtube KAE)

MAUROLE (Floresku.com) - Pagi ini, Selasa, 24 Agustus, RD Josal, Pastor Paroki Salib Suci Maurole berbagi pesan sebagai berikut:

“Injil hari ini: Yohanes 1: 45-51, mengisahkan tentang Natanael yang kita kenal sebagai Bartolomeus, salah satu Murid dari Keduabelasan Murid Yesus. Setelah Kenaikan Tuhan Yesus, Rasul Bartolomeus memulai perjalanan misionernya. Berbagai tradisi menulis, mula-mula Rasul Bartolomeus bermisi ke Daerah India, Etiopia dan Mesopotamia, kemudian ke , Armenia di wilayah Asia Bagian Barat.

"Perwartaan dan Pelayanan Rasul Bartolomeus pada awalnya tidak berkenan di hati penduduk setempat, tapi krn kegigihannya, Dia menjadi pelindung gereja Mesopotamia ia akhirnya menjadi martir di Armenia. Dia tekun mendalami pesan Yesus. Tidak ada kepalsuan dalam dirinya. Ia Israel sejati. 

Mari kita berkaca pada kepribadian Rasul Bartolomeus yang dengan tekun mendalami isi kitab suci sehingga ia menjadi Rasul pewarta yang sangat handal. Semoga teladan hidupnya membakar api misionaris dalam dirinya, sehingga warta sabda Tuhan kita bawa dalam lingkungan dimana kita hidup. 

Terimakasih Romo Arman (staf Pengajar Seminari Menengah St Yohanes Berkmans Todabelu Mataloko), untuk Seduhan Firman yang bernas di hari pesta agung ini. Terima kasih SLoki-KAE dan Komsos KAE yang telah menyajikan semuanya untuk kami resapi. Tuhan memberkati. (*)

Editor: Redaksi

RELATED NEWS