Setelah Kena Petir, Patung Kristus Penebus Rio de Janeiro Diselimutkan dengan Bendera Turki dan Suriah

redaksi - Minggu, 19 Februari 2023 12:44
Setelah Kena Petir, Patung Kristus Penebus Rio de Janeiro Diselimutkan dengan Bendera Turki dan Suriah Patung Kristus Penebus di Rio de Janeiro, Brasil diselimuti bendera Turki (sumber: Reuters)

RIO DE JENEIRO (Floresku.com) - Bendera Turki dan Suriah berkibar di patung ikonik Kristus Penebus (Christ the Redeemer) di Rio de Janeiro, Brasil, Kamis, 16 Februari 2023.

Bendera Suriah diselimutkan pada  Patung Kristus Penebus di Rio de Janeiro, Brasil (Sumber: Getty Images).

Bendera Turki dan Suriah diproyeksikan ke patung terkenal tersebut dalam rangka penghormatan kepada sedikitnya 45 ribu korban gempa bumi dahsyat yang melanda Turki dan Suriah, Senin (6/2) lalu.

Tulisan, 'Pray for Turkey & Syria' di Patung Kristus Penebus, Rio de Janeiro, Brasil (Sumber: Anadolu Agency via Getty Images).

Selain menampilkan bendera Turki dan Suriah, patung setinggi 100 kaki (30,38 meter) tersebut menampilkan tulisan 'Pray for Turki & Syria'.

Sebelumnya, pada pekan lalu, Jumat, 10 Februari,  patung ini sempat heboh di kalangan netizens karena tersambar petir.

Patung Kristus Penebus Rio de Janerio disambar petir pada Jumat (10/2). Sumber: Yasu Yoshi Chiba/AFP).

Fotografer Brasil, Fernando Braga mengabadikan peristiwa unik tersebut lalu mengunggahnya di instagram pribadinya sehingga menjadi viral. *** (Sumber: www.katolikku.com).

RELATED NEWS