SLOKIMUARA, Kamis, 16 September 2021: “"Dosanya yang Banyak Telah Diampuni, Karena Ia Telah Banyak Berbuat Kasih"
redaksi - Kamis, 16 September 2021 10:13Oleh RD Josal Petrus Baleng, Pastor Paroki Salib Suci Maurole, di utara Flores
SlokiMuara
Saluran Obrolan Karya Iman Mutiara Utara
Kamis Biasa XXIV, 16 September 2021
1Tim 4 : 12-16 & Luk 7 : 36-50.
Peringatan St. Kornelius dan Siprianus, Paus & Uskup Martir
"Dosanya Yang Banyak Telah Diampuni, Karena Ia Telah Banyak Berbuat Kasih"
ADA tiga perpektif pengampunan hari ini. Pertama, dari wanita pendosa. Bagi Wanita ini pengampunan adalah anugerah yang paling indah dari pada kenikmatan mana pun. Ia mencintai Yesus dari kesadarannya akan sisi gelap hidupnya dan kepercayaanna bahwa hanya Yesus yang mampu mengampuni dosa dalam dirinya.
Kedua, dari Simon si Farisi. Pengampunan adalah hal spesifik yang hanya bisa diterima oleh orang-orang elit khusus. Sedangkan bagi penodosa hal itu mustahil. Orang berdosa adalah hina dan tak layak diampuni.
Ketiga, dari orang banyak. Pengamupunan hanya bisa diterimakan oleh para Nabi seturut Taurat Musa dan oleh penguasa dunia yang absah. Demikian orang lain selalu punya cara pandang sendiri atas jalan pertobatan. Jika mau dosamu diampuni, keluarlah dari ketakutan akan sinis dan dengki orang lain. Fokuslah pada rahmat pengampunan itu. Yesus menampunimu karena kasih yang engkau wartakan. Apa pun perspektif orang tentangmu, datanglah kepada Yesus. Ia menunggumu dengan sabda ini: “Imanmu telah menyelamatkan engkau. Pergilah dengan selamat.”
“Santa Kornelous dan Siprianus, martir gereja yang berani. Kalian mencintai Yesus dengan menjalankan tugas suci, menjaga persekutuan Gereja allah di tengah krisis penganiayaan dan penyesatan. Doakan kami dan ajarlah kami untuk berani mati dalam cinta Kristus. Amin!”