SLOKIMUARA, Minggu, 24 Oktober 2021: Rabuni, Semoga Aku Dapat Melihat

redaksi - Minggu, 24 Oktober 2021 13:55
SLOKIMUARA, Minggu, 24 Oktober 2021: Rabuni, Semoga Aku Dapat MelihatSacred Sunday, Mari Bermisi dalam Cinta Yesus Kristus (sumber: RD Josal)

MAUROLE (Floresku.com) - Hari ini, Minggu 24 Oktober 2021 adalah hari Minggu Misi ke-95. Berkenaan dengan itu RD Josal Petrus Baleng mengajak kita untuk membaca dan merenungkan Injil Markus 10:46-52.

 RD Josal juga  mengingatkan kita untuk berpaling kepada beberapa kalima kunci sebagai berikut:

  • "Aku Akan Memimpin Mereka, Orang Buta dan Lumpuh, sebab Aku Telah Menjadi Bapa Israel" (Yer 31: 7-9)
  • "Seorang Imam Agung Harus Memahami Orang Jahil dan Sesat,  Karena Ia Sendiri Penuh Dengan Kelemahan! " (Ibr 5: 1-6) 
  • "Rabu ni, Semoga Aku Dapat Melihat!" (Mrk 10: 46-52)

Tema Minggu Misi Sedunia 2021: "Kami Tidak Mungkin Untuk Tidak Berkata-Kata,  Tentang Apa Yang Kami Lihat dan Kami Dengar" (Kis 4:20).

Pesan Paus Fransiskus bagi Umat Sedunia bahwa pada hakikatnya hidup iman menuntut keterbukaan terus menerus untuk merangkul semua orang. Diri kita adalah tempat bagi kesaksian akan Allah Sumber Kemurahan Hati. 

Hendaknya kita menjadi misioner yang tergerak hatinya untuk mewartakan injil dalam segala kelemahan dan dosa-dosa kita. Seperti semua orang, pria dan wanita(para misioner), yang dengan kesaksian hidupnya membantu kita memperbaharui komitmen baptis kita untuk menjadi rasul-rasul Injil yang murah hati dan penuh sukacita. 

Hari ini juga Yesus memanggilmu untuk menjadi pewarta Sabda-Nya. Mari kita pergi ke pinggiran, terjun ke dalam "lingkaran perhatian kita" yakni orang-orang disekitar kita yang dekat namun sering kita lupakan. Misi sejati adalah membangun kehendak diri kita menjadi sama seperti kehendak dan pikiran Yesus sendiri. 

Dia Yang Mahakuasa akan menyembuhkan kebutaan kita akan cinta kasih, pengorbanan dan pengabdian sejati, serentak memberi kita kekuatan untuk bermegah dalam namaNya. Siapa yang dibaptis dia jugalah yang diutus! ***

RELATED NEWS