SMAFIX Boawae Gelar Latihan Kepemimpinan Tingkat Dasar

Redaksi - Sabtu, 25 Mei 2024 11:45
SMAFIX Boawae Gelar Latihan Kepemimpinan Tingkat DasarLKTD di SMA St Fransiskus Xaverius Boawae, Nagekeo (sumber: Istimewa)

BOAWAE (Floresku.com) - SMA Swasta Santo Fransiskus Xaverius (SMAFIX) Boawae melaksanakan kegiatan Latihan Kepemimpinan Tingkat Dasar (LKTD) pada kamis, 23- 25 Mei 2024, dengan melibatkan Siswa sebanyak 31 orang yang merupakan pengurus OSIS SMAS Fransiskus Xaferius Boawae.

Kegiatan LKTD merupakan program tahunan Sekolah dalam rangka menyiapkan calon calon pemimpin masa depan melalui pembentukan mental dan karakter kepemimpinan dan pemberiam materi materi dasar organisasi.

Kepala sekolah SMA Fransiskus Xaverius Boawae Bruno Kewo Ule S.Fil pada pembukaan kegiatan LKTD mengatakan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk membina mental dan karakhter siswa melalui penguatan materi umum tentang keorganisasisan agar osis bisa berjalan dengan baik.

" Kalian adalah orang orang terlilih, yang mendapatkan pengetahuan lebih, kalian sudah selangkah kebih maju, ini adalah proses yang kalian lewati, untuk menyiapkan diri menjadi pemimpin masa depan Nagekeo" ungkap Bruno

Latihan Kepemimpinan Tingkat Dasar ini merupakan program wajib sekokah. Kiga akaln laksanakan setiap tahun, untuk menyiapkan geneasi emas nagekeo menuju indonesia Emas 20245.

Lebih lanjut Bruno mengatakan, kegiaatan tersebut akan sangat berarti apabila diikuti dengan baik oleh peserta, sebab materi dan aplikasi yang diberikan akan sangat bermanfaat " tegas Bruno

Ketua Tim LKTD Nagekeo Petrus Nunu Ruto pada kesempatan yang sama menjelaskan bahwa kegiatan LKTD akan dilaksanakan selama tiga hari. 

Dengan materi yang akan di berikan antara lain Teknik Berpidato, Debat dan Diskusi, Surat Menyurat alas Osis, Teknik memimpin Rapat serta Motivasi berorganisasi.

Materi akan diberikan oleh instruktur, setiap materi langsung ada aplikasinya.
Sebagiannya adalah prmbinaan fisik,menguatkan mental dan karakter.

Mereka adalah calon calon pemimpin masa depan yang mesti di siapkan dari saat ini. 

"Ada banyak sekali tantangan yang akan dihadapi oleh generasi muda selanjutnya, oleh karena itu, persiapan diri sejak dini mesti di lakukan, " ungkap Ari Ruto. ***

RELATED NEWS