Dandim Sikka Pimpin Apel Kenaikan Pangkat, Ini Amanatnya

redaksi - Senin, 03 April 2023 18:25
Dandim Sikka Pimpin Apel Kenaikan Pangkat, Ini AmanatnyaKomandan Kodim 1603/Sikka, Letkol Czi Setawan Nur Prakoso Utomo S.I.P,.Memimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Periode 1 April 2023. (sumber: Mardat)

MAUMERE (Floresku.com) - Komandan Kodim 1603/Sikka, Letkol Czi Setawan Nur Prakoso Utomo S.I.P memimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Periode 1 April 2023 anggota Kodim 1603/Sikka di Mahkodim Jl. Jendral Sudirman, Kelurahan Waioti, Kabupaten Sikka, Senin,  03 April 2023.

Kali ini sebanyak enam personel dinaikan pangkatnya setingkat lebih tinggi terdiri atas 5 Bintara dan 1 Tamtama.

Dandim 1603/Sikka Letkol Czi Setawan Nur Prakoso Utomo S.I.P, dalam amanatnya menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota Kodim yang memperoleh kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

"Ini sebagai penghargaan atas prestasi kerja dan dedikasi serta loyalitas yang telah diberikan selama berdinas dilingkungan TNI", ucap Dandim.

Dandim menambahkan Kenaikan pangkat adalah salah satu kesejahteraan yang ditunggu-tunggu oleh prajurit, karena secara tidak langsung akan membawa dampak psikologis bagi seorang prajurit dan keluarganya.

Dengan adanya perbaikan kesejahteraan baik pangkat maupun materi, maka setiap prajurit dituntut untuk bekerja dengan lebih baik, dan bersemangat tinggi.

Lebih lanjut Dandim menjelaskan Kenaikan pangkat merupakan suatu hal yang wajar yang bisa diperoleh dan merupakan hak bagi setiap prajurit. 

Namun demikian sesungguhnya tidaklah semudah seperti yang dibayangkan untuk mendapatkannya. Bagi seorang prajurit yang akan diusulkan Kenaikan Pangkat (UKP), harus melalui berbagai tahapan yang harus dilalui. 

Selain berperilaku yang baik, memenuhi kriteria penilaian kinerja dan seleksi kesegaran jasmani, bagi personel yang akan di UKP kan juga harus memenuhi nilai kelulusan jasmani melalui tes kesempataan jasmani.

Dandim juga berharap supaya kenaikan pangkat yang diterima hari ini menjadi pendorong semangat untuk meningkatkan prestasi dan kinerja dalam mengemban tugas di satuan masing-masing.

Karena kenaikan pangkat ini tentunya akan membawa konsenkuesi tanggung jawab yang lebih besar terhadap pelaksanaan tugas pokok, sehingga harus dijadikan sebagai sumber motivasi, inovasi dalam meningkatkan kualitas serta kuantitas kinerja.

"Anugerah ini juga perlu disikapi dengan rasa syukur, karena selain merupakan salah satu bentuk penghargaan dan kehormatan atas prestasi dan dedikasi dalam tugas pengabdian, kenaikan pangkat juga merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa yang harus dipertanggung jawabkan dengan sebaik-baiknya", ucap Dandim.

Hadir dalam acara tersebut Kasdim 1603/Sikka, Para Perwira Kodim, para Danramil jajaran Kodim, dan seluruh prajurit, ASN Kodim 1603/Sikka, beserta Ketua Persit KCK Cabang XIV Dim 1603/Sikka, dan pengurus. (Mardat). ***

RELATED NEWS