Erik Rede, Wakil Ketua DPRD Ende Hadiri Peletakan Batu Pertama Gereja Stasi Karolus Boromeus Deturia

redaksi - Jumat, 18 Juni 2021 12:22
Erik Rede, Wakil Ketua DPRD Ende Hadiri Peletakan Batu Pertama Gereja Stasi Karolus Boromeus DeturiaRD John Senda melakukan pemberkatan lokasi pembangunan gedung gereja stasi St.Karolus Boromeus Deturia, Ende (sumber: Rian)

ENDE (Floresku.Com) - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ende, Erikos Emanuel Rede, Fraksi Nasdem, bersama Anggota DPRD Virgilus S. Kami, dan Camat Kota Baru menghadiri Acara Peletakan Batu Pertama Kapela Stasi Santo Karolus Boromeus Deturia,  Kuasi Hanglande, Paroki Kota Baru RD John Senda, Kamis, 17 Juni 2021, pagi.

Kepada media ini, Erikos Emanuel Rede yang akrab disapa Erik Rede mengatakan bahwa pembangunan gereja Stasi Santo Karolus Boromeus Deturia merupakan harapan dan penantian yang panjang umat Deturia selama ini. Sebagai pimpinan DPRD Kabupaten Ende, tentunya sangat mendukung proses pembangunan Gereja tersebut.

"Iya, ini sebuah penantian yang sudah lama, yang ditunggu oleh umat Stasi Santo Karolus Boromeus Deturia. Saya sangat mendukung pembangunan Gereja Stasi Deturia ini, dan sebagai Pimpinan DPRD Kabupaten Ende, kita akan bantu kegiatan proses pembangunan gereja ini," ujar Erik Rede.

Erik Rede menambahkan bahwa terkait anggaran yang akan dibantu dalam proses pembangunan Gereja Santo Karolus Boromeus Deturia ini, akan dibicarakan pada rapat perubahan APBD tahun ini bersama dengan Ketua DPRD dan Pemerintah Daerah Kabupaten Ende.

" Iya, dalam Rapat Paripurna Perubahan APBD tahun ini, kita akan bicarakan dengan pemerintah sehingga bisa dialokasikan dana untuk membantu proses pembangunan Gereja stasi santo Karolus Boromeus Deturia," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pembangunan Stasi Santo Karolus Boromeus, Lukas Lengga kepada Media ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada Wakil Ketua DPRD dan Anggota DPRD kabupaten Ende yang telah meluangkan waktu untuk menghadiri proses peletakan batu pertama Gereja Stasi Santo Karolus Boromeus Deturia.

"Saya mewakili umat Stasi Santo Karolus Boromeus merasa bangga dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ende di desa kami. Ini momentum yang sangat berharga buat kami, apalagi beliau hadir di saat peletakan batu pertama Gereja kami," tuturnya.

Lebih lanjut, Lukas menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan dana dari Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ende, dalam proses pembangunan Gereja Santo Karolus Boromeus Deturia. Ia berharap dengan hadirnya Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ende, bisa memberi angin segar untuk menghadirkan donatur-donatur atau pihak-pihak yang ingin membantu proses pembangunan Gereja Santo Karolus Boromeus Deturia. (Rian)

RELATED NEWS