Liturgi Minggu Palma 2021 di Berbagai Belahan Dunia Berlangsung Sederhana Akibat Covid-19

redaksi - Minggu, 28 Maret 2021 21:53
Liturgi Minggu Palma 2021 di Berbagai Belahan Dunia Berlangsung Sederhana Akibat Covid-19Perayaan Liturgi di Collegio V D (sumber: null)

Susana perayaan liturgi Minggu Palem di Collegio Del Verbo  Divino, Roma. (Foto: Padre Marco).

JAKARTA (Floresku.com) - Hari ini, Minggu, 28 Maret 2021, umat Katolik di seluruh dunia mulai memasuki masa pekan suci yang diawali dengan perayaan Minggu Palma untuk mengenang Yesus masuk ke Kota Yerusalem 2.000 tahun lampau,  sebelum ditangkap dan didera hingga wafat di kayu salib.

Floresku.com menerima sejumlah berita foto dari berbagai belahan dunia mengenai suasana perayaan litrurgi Minggu Palma yang terpaksa dilakukan secara sederhana akibat pandemi Covid-19. 

Melalui pesan whatsapp, Padre Marco SVD mengirimkan foto yang menggambarkan suasana perayaan di komunitas SVD di   Collegia Del Verbo  Divino,  Roma - Italia.

Dari Brasil,  Pater Paul Koko Tolan SVD,  putra Alor yang menjadi misionaris di sana lebih dari 25 tahun, mengirim foto yang menggambarkan perayaan liturgi Minggu Palma yang berlangsung sederhana di komunitas biaranya.

Sementara dari Ruteng, Flores, ada umat mangirimkan video singkat yang menggambarkan susana di mana Pastor memberikati umat yang berbaris di jalan raya sambil memegang  daun palma di tangan mereka.  Umat Katolik di sana terpaksa berdiri di pinggir jalan  mengikuti prosesi pemberkatan daun palma, karena tak bisa berkumpul di gereja akibat Covid-19 yang masih mewabah.

Sementara dari Ruteng, Flores, seorang umat mangirimkan video singkat yang menggambarkan susana di mana Pastor memberikati umat yang berbaris di jalan raya sambil memegang  daun palma di tangan mereka.  

Umat Katolik di sana terpaksa berdiri di pinggir jalan  mengikuti prosesi pemberkatan daun palma karena tak bisa berkumpul di gereja akibat Covid-19 yang masih mewabah  (MLA)

RELATED NEWS