Peringati Hari Kartini, Peguyuban BBWS Mesuji Sekampung Kunjungi Lapas Kelas ll Bandar Lampung

redaksi - Kamis, 21 April 2022 19:51
Peringati Hari Kartini, Peguyuban BBWS Mesuji Sekampung Kunjungi Lapas Kelas ll Bandar LampungPeguyuban BBWS Mesuji Sekampung menyerahkan bantuan kepada ibu-ibu warga binaan saat berkunjung ke Lapas Kelas ll Bandar Lampung berkenaan dengan Hari Kartini, 21 April 2022. (sumber: FB/Rian)

LAMPUNG (Floresku.com)- Dalam rangka memperingati Hari Kartini tanggal 21 April 2022 Peguyuban BBWS Mesuji Sekampung melakukan kunjungan ke Lapas Kelas ll Bandar Lampung.

“Dalam kunjungan tersebut selain melakukan anjangsana, Peguyuban BBWS Mesuji Sekampung juga memberikan bantuan berupa 250 paket untuk kebutuhan perempuan di lapas, ” demikian ungkap Ketua Peguyuban BBWS Mesuji Sekampung, Santisima Leda melalui akun Facebooknya. Kamis, 21 April 2022.

Peguyuban BBWS Mesuji Sekampung menyerahkan bntuan kepada ibu-ibu Warga Binaan  di  Lapas Kelas ll Bandar Lampung (Sumber; FB).

“Momentum Hari Kartini ini kita melakukan kunjungan ke lapas perempuan dengan tujuan untuk memberikan penguatan serta ingin menyampaikan kepada publik bahwa perempuan di mata hukum sama,” ungkap Santisima Leda.

"Kita berharap semoga hukum di negeri ini makin adil dan bisa berpihak pada hak-hak kaum perempuan, sehingga hukum pun bisa berlaku adil",  imbuhnya.

Ativis sekaligus pemerhati masalah perempuan ini  mennejalaskan bahwa setiap hukuman yang diterima oleh warga lapas tidak boleh dijadikan hinaan atau cemoohan. 

“Karena seburuk-buruknya kita di mata manusia, tetapi  Tuhan  yang Maha Pengampun akan memberikan pengampunan. Untuk itu pada momentum Hari Kartini ini menjadi waktu untuk berbagi rasa peduli antar sesama perempuan, dan bukan untuk menunjukan siapa yang terhebat yang pantas mendapatkan penghargaan saja,” tutupnya.

Perlu diketahui, dalam rangka memperingati Hari Kartini selain melakukan kunjungan ke Lapas Kelas ll Bandar Lampung, Peguyuban BBWS Mesuji Sekampung  juga melakukan kegiatan webinar dengan tema “Literasi Keuangan Di Masa Pandemi”. (FB/Rian). ***

Editor: redaksi

RELATED NEWS