Peringati HUT ke-67 Kodam IX/Udayana, Rombongan Kodim 1603/Sikka Berziarah ke TMP Maumere

Redaksi - Senin, 27 Mei 2024 11:45
Peringati HUT ke-67 Kodam IX/Udayana, Rombongan Kodim 1603/Sikka Berziarah ke TMP MaumerePeltakan karangan bunga di TMP Maumere (sumber: Mardat)

MAUMERE (Floresku.com) --Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kodam lX/Udayana yang ke -67 Jajaran Prajurit Kodim 1603/Sikka melaksanakan ziarah dan tabur bunga ke Taman Makam Pahlawan, (TMP) Maumere di Jln. Dua Toru, Kelurahan Nangameting, Kecamatan Alok Timur, Senin (27/5) pagi.

Kegiatan ini diawali dengan upacara dipimpin oleh langsung oleh Kasdim 1603/Sikka Mayor Inf Ida Bagus Wiriyawan.

Dalam kegiatan tersebut, peziarah memberikan penghormatan umum kepada arwah para pahlawan kusuma bangsa. Lanjut dengan peletakan karangan bunga dan taburan bunga oleh pimpinan ziarah rombongan dan tabur bunga oleh seluruh peserta ziarah.

"Ziarah yang dilakukan ini dalam rangka peringati HUT Ke- 67 Kodam IX/Udayana yang diperingati hari ini tanggal 27 Mei 2024," ujar Kasdim 1603/Sikka Mayor Inf Ida Bagus Wiriyawan.

Dijelaskan, selain memperingati HUT Kodam IX/Udayana, ziarah dan tabur bunga yang dilaksanakan ini merupakan salah satu bentuk penghormatan kepada para pahlawan pendahulu yang telah mengabdi dan berjuang demi mempertahankan Keutuhan NKRI.

"Dalam ziarah dan tabur bunga ini kita lakukan penghormatan kepada arwah pahlawan, mengheningkan cipta, dan peletakan karangan bunga serta tabur bunga di makam para pahlawan," terang Bagus

Lanjut dia, ziarah dan tabur bunga ke TMP Iligetang ini juga merupakan salah satu tradisi yang rutin dilakukan oleh jajaran TNI di wilayah kabupaten sikka sebagai bentuk penghormatan, penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur sebagai kesuma bangsa.

Untuk diketahui bahwa, HUT ke-67 Kodam IX/Udayana tanggal 27 Mei 2024 mengangkat Tema “Kodam IX/Udayana Peduli Rakyat, Praja Raksaka di Hati Rakyat". (Mardat). ***

Tags TMPHUT ke-67Bagikan

RELATED NEWS