Prosesi Semana Santa Berjalan Lancar dan Bermakan, Danrem 161/WS Kupang Terharu

redaksi - Senin, 10 April 2023 14:53
Prosesi Semana Santa Berjalan Lancar dan Bermakan, Danrem 161/WS Kupang TerharuKomandan Korem 161/WiraSakti Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang, S.H., M.M., mengikuti dan memantau langsung kegiatan Semana Santa, mulI dari Prosesi Laut hingga Perarakan Patung Tuan Meninu. (sumber: Mardat)

LARANTUKA (Floresku.com) -  Komandan Korem 161/WiraSakti Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang, S.H., M.M., mengikuti dan memantau langsung kegiatan Semana Santa, mulI dari Prosesi Laut hingga Perarakan Patung Tuan Meninu.

Sebagaimana diketahui, Semana Santa adalah bagian dari Prosesi Jumat Agung yang berlangsung malam harinya setiap tahunnya.

"Ini kali pertama saya mengikuti dan memantau langsung kegiatan prosesi semana santa, baik Prosesi Laut dan perarakan malam hari. Begitu banyak para peziarah  dari dalam dan luar Kabupaten Flores Timur, 200 personel Kodim 1624/Flotim disebarkan ke beberapa titik guna menjaga keamanan selama prosesi Semana Santa berlangsung", jelas Danrem 161/Ws Kupang.

Perayaan Semana Santa di Kota Reinha Larantuka merupakan salah satu ritual keagamaan yang dirayakan umat Katolik sebagai bentuk permenungan memperingati Prosesi Jalan Salib Yesus Kristus sampai wafat di kayu Salib.

Dengan menaiki speedboat Pol Air terlihat Danrem bersama dengan kapolda NTT Irjen Pol Drs  Johanis Asadoma M.Hum. terlibat langsung dalam Prosesi Laut mengantar Tuan Meninu dari Kapela Tuan Meninu melalui jalur laut menuju ke Pantai Kuce Pohon Sirih.

Suasana penuh hikmah saat arakan Tuan Meninu diantar menemui Bundanya (Tuan Ma) melalui Prosesi Laut  ‘Hari Bae’ (Hari Baik) bagi orang Nagi memiliki makna yang sangat mendalam karena hari tersebut dihayati orang Nagi sejak jaman leluhur mereka sebagai hari rahmat berlimpah dari surga.

Setelah mengikuti Prosesi Laut , Danrem, Kapolda NTT Irjen Pol Drs  Johanis Asadoma M. Hum, dan PJ. Bupati Flotim Drs Doris A. Rihi, Dandim 1624/Flotim, Kapolres Flotim juga terlihat berbaur bersama umat dalam rangkaian prosesi.

Dalam prosesi yang dipimpin oleh  Uskup Larantuka Mgr Fransiskus Kopong Kung Pr dan Raja Larantuka Don Tinus DVG tersebut dilakukan Perarakan Patung Tuan Ana dan Patung Tuan Ma dengan mengelilingi Kota Larantuka.

Tradisi ini dianggap sebagai puncak dari seluruh Prosesi Semana Santa, Tuan Ma akan menyinggahi 8 tempat perhentian (armida), yakni Armida Missericordia, Armida Tuan Meninu, Armida St. Philipus, Armida Tuan Trewa, Armida Pantekebi, Armida St. Antonius, Armida Kuce, dan Armida Desa Lohayong.

Perjalanan sepanjang kurang lebih 3 kilometer tersebut menyinggahi 8 tempat singgah yang masing-masing memiliki makna berbeda sambil melantunkan doa. (Mardat). ***

Editor: redaksi

RELATED NEWS