SIKKA RinTA: Bapperida Luncurkan Strategi Tata Kelola Riset dan Inovasi Terpadu untuk Percepatan Pembangunan Daerah
redaksi
Kamis, 17 Juli 2025
Pemerintah Kabupaten Sikka melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) meluncurkan sebuah Proyek Perubahan bertajuk SIKKA RinTA (Sikka Riset dan Inovasi Terpadu untuk Akselerasi Perencanaan) dalam Rapat Evaluasi Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Renja PD) Triwulan II Tahun Anggaran 2025, yang digelar di Aula Bapperida pada Rabu (16/7).