Sejumlah Warga Desa Golo Kantar, Borong, Manggarai Timur Alami Krisis Air Minum Bersih
redaksi - Senin, 21 Maret 2022 15:25BORONG(Floresku.com)- Sejumlah warga Desa Golo Kantar, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur mengalami krisis air minum bersih.
Salah satu warga setempat, berinisial SA mengatakan beberapa warga Desa Golo Kantar mengalami krisis air minum bersih sudah hampir sebulan. Selama ini mereka membeli air tangki, itu pun tidak lama habis apalagi untuk keperluan rumah tangga..
"Air pam tidak keluar hampir satu bulan ini. Kami sudah lapor beberapa kali tapi tidak ada respon. Ada pipa bocor di daerah sekitar bak penampung sudah hampir 6 bln ini tapi tidak pernah diperbaiki, alasan anggaran tdk ada," keluhnya, Minggu , 20 Maret 2022.
Menanggapi keluhan warga Desa Golo Kantara, Kepala Badan Layanan Umum Daerah Sistem Pengelolaan Air Minum (BLUD SPAM) Kabupaten Manggarai Timur, Fransiskus Y. Aga mengatakan untuk Desa Golo Kantar belum bisa dilayani secara penuh karena kapasitas air dari reservoir Kampung Jengok tidak mencukupi untuk pelayanan sampai ke Desa Golo Kantar.
- Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere Resmi Buka Latihan Beregu di Ketinggian
- Wakil DPRD Mabar Marsel Jeramun Kritik Pedas Pemda Mabar karena Cabut 'Status Tansmigrasi' Warga Desa Raba
- Prajurit Kodim 1603/Sikka Ikuti Program Sosialisasi PLN Mobile
Namun menurut dia, untuk sebagain wilayah Desa Golo Kantar sudah dapat dilayani air minum bersih.
"Kalau untuk Desa Golo Kantar memang kami belum layani sepenuhnya karena kapasitas air dari reservoir Jengok tidak mencukupi untuk pelayanan sampai Desa Golo Kantar. Saat ini kami baru melayani sebagian di Desa Golo Kantar. Kondisi ini terjadi karena kapasitas produksi kita belum mencukupi," jelasnya via pesan whatsApp, Senin, 21 Maret 2022.
Fransiskus berharap agara kedepannya melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dibangun penambahan kapasitas produksi untuk air minum bersih sehingga pelayanan kepada masyarakat yang berada di Desa Golo Kantar dapat berjalan dengan lancar.
“Yang pasti bahwa dengan keterbatasan yang ada pihak BLUD SPAM berusaha untuk memberikan pelayanan semaksimal mungkin,”jelas Fransiskus. (Filmon Hasrin).