Bupati Manggarai Lantik 8 Pejabat Tinggi Pratama Eselon IIB, Berikut Daftar Namanya

redaksi - Sabtu, 20 November 2021 20:43
Bupati Manggarai Lantik 8 Pejabat Tinggi Pratama Eselon IIB, Berikut Daftar NamanyaBupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit, SE.,MA, melantik 8 Pejabat Eselon II b atau Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Lingkup Pemerintah Kabupaten Manggarai, pada Kamis 20 November 2021, pukul 17.00 Wita, bertempat di Aula Ranaka Kantor Bupati Manggarai. (sumber: Humas)

RUTENG (Floresku.com) - Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit, SE.,MA, melantik 8 Pejabat Eselon II b atau Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Lingkup Pemerintah Kabupaten Manggarai, pada Kamis 20 November 2021, pukul 17.00 Wita, bertempat di Aula Ranaka Kantor Bupati Manggarai.

Dalam rilis resmi yang diterima jurnalis media ini dari Lody Moa selaku Kabag Prokopim Setda Manggarai menyebutkan bahwa kedelapan pejabat tersebut dilantik berdasarkan SK Bupati Manggarai Nomor HK/327/2021 tanggal 17 November 2021 tentang Pemberhentian dari Jabatan Administrator dan Pengangkatan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemkab Manggarai. 

Di lain pihak, pelantikan ini juga didasarkan pada persetujuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) sesuai dengan surat Ketua KASN nomor B-4063/KASN/11/2021 tentang rekomendasi hasil seleksi terbuka JPT Pratama di Lingkup Pemkab Manggarai.

Bupati Manggarai Hery Nabit dalam sambutannya mengatakan, promosi JPT Pratama ini dilaksanakan secara terbuka dan kompetitif di lingkungan Pemerintah Kabupaten Manggarai.

"Saya garis bawahi secara kompetitif. Kita boleh berbangga bahwa ada begitu banyak orang berkualitas di dalam lingkup Pemerintah Kabupaten Manggarai," tutur Bupati Hery.

Lebih lanjut, Bupati Hery Nabit mengatakan, di era saat ini, perubahan budaya kerja yang mengembangkan sikap dan perilaku yang berorientasi pada hasil diperoleh dari produktivitas kerja dan kinerja yang tinggi. Oleh karena itu, Bupati Hery berharap agar para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan segenap ASN untuk senantiasa mengasah dan mengembangkan kemampuan multitasking atau kemampuan mengerjakan beberapa pekerjaan sekaligus dalam waktu bersamaan.

"Di tengah kompleksnya tugas dan menumpuknya pekerjaan, kita dituntut cerdas mengelolanya tanpa membuang waktu. Era sudah berubah dengan sangat cepat. Sikap menunggu bola, menunggu tugas diberikan, tentu akan menyulitkan. Sementara aduan atas pelayanan yang lambat sangat mudah dan cepat masuk ke ruang publik," katanya.

Dengan demikian, lanjutnya, ASN harus lebih proaktif, merubah sikapnya dan mulai menjemput bola, serta memberikan kemampuan yang terbaik demi Kabupaten Manggarai.

"Employer branding kita (ASN) adalah Bangga Melayani Bangsa dan Core Values ASN adalah berAKHLAK (Berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, kolaboratif)" tegasnya.

Di sela sambutannya, Bupati Hery juga memberikan penegasan terkait pelaksanaan program dan kegiatan di tahun 2022 dimana seluruh program dan kegiatan dari setiap perangkat daerah wajib disertai dengan Kerangka Acuan Kerja (KAK)/Term of Reference (TOR).

Berikut daftar nama delapan pejabat yang dilantik:

1. Lambertus Paput, S. Sos, jabatan awal Sekretaris Dinas Kelautan, Perikanan dan Ketahanan Pangan, jabatan baru Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang;

2. Drs. Yoseph Jehalut, jabatan lama Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran, jabatan baru Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa;

3. Gabriel Posenti Aldino Tjangkoeng, SH, jabatan lama Kepala Bidang Pembinaan dan Layanan Kepustakaan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan, jabatan baru Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran;

4. Fransiskus Gero, S. Pd, jabatan lama Sekretaris Dinas Pendidikan, jabatan baru Kepala Dinas Pendidikan;

5. Drs. Maksimilianus Tarsi, jabatan lama Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah, jabatan baru Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah;

6. Petrus Caelestinus Masangkat, S. Sos, jabatan lama Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah, jabatan baru Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah;

7. Gondolpus B. Ngarang, S. Fil, jabatan lama 
Camat Lelak, jabatan baru Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Daerah;

8. Charleson Zakarias Rihimone, S. Kom, jabatan awal Kepala Bidang Pengelolaan Aset Badan Keuangan dan Aset Daerah, jabatan baru Kepala Badan Pendapatan Daerah.

Berbeda dengan pelantikan sebelumnya, di mana yang dilantik adalah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang telah menduduki jabatan Eselon II atau lebih dikenal dengan Mutasi Melalui Pola Rotasi, maka pelantikan kali ini adalah pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang baru atau lebih dikenal dengan Mutasi Pola Promosi. (Jivansi) ***

RELATED NEWS