Bhabinkamtibmas
Kamis, 23 Desember 2021 20:49 WIB
Penulis:redaksi
BORONG (Floresku.com) - Menyongsong Natal 2021 dan Tahun Baru 2022, Kelompok Basis Gerejawi (KBG) Imaculata, RT/RW:07/06, Kelurahan Satar Peot, Kabupaten Manggarai Timur kompak hiasi jalan raya dengan lampu Natal.
Salah satu anggota KBG Imaculata, Rian Sahat mengatakan kegiatan pemasangan lampu natal tersebut beradasarkan niat yang tulus dan kekompakkan kelompok, baik anak muda, orangtua maupun anak-anak.
Kemudian, hiasan lampu natal di jalan bukan hanya sekedar hias tetapi lebih kepada ungkapan rasa semangat dan cinta yang berkobar-kobar menyongsong Natal dan Tahun Baru.
"Kami anak muda, orangtua, dan anak-anak bersama memasang lampu natal ini. Kebersamaan ini tentunya perlu dirawat terus," ungkap Rian, Kamis malam, 23 Desember 2021.
Menurut Rian, semangat memasang lampu natal di jalan sangat penting, begitu pun semangat menggereja. Selain itu, anak muda harus tunjukkan semangat untuk kegiatan positif lainnya.
Salah satu pengendara roda dua, Irenius mengungkapkan rasa senang karena melihat keindahan lampu natal menghiasi kompleks KBG Imaculata pada malam hari. Menurut dia, KBG Imaculata benar-benar semangat menjelang Natal dan Tahun Baru.
"Keren ini, pemasangan lampunya rapih dengan warna yang berbeda. Semoga bisa menjadi cintoh untuk kelompok lain," ungkapnya. (Filmon Hasrin). ***
9 bulan yang lalu
setahun yang lalu