pelaku usaha
Senin, 21 April 2025 21:04 WIB
Penulis:redaksi
Editor:redaksi
BATAM (Floresku.com) - Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menerima kunjungan Konsul Jenderal Republik Rakyat Tiongkok, Zhang Min, di Ruang Rapat Wali Kota Batam pada Senin, 21 April 2025.
Pertemuan ini membahas penjajakan kerja sama ‘Sister City’ atau Kota Kembar antara Batam dan Xiangyang, Provinsi Hubei, Tiongkok.
Sister City adalah kemitraan resmi antara dua kota atau daerah, baik dalam satu negara maupun lintas negara, untuk menjalin kerja sama di bidang sosial, budaya, ekonomi, dan pembangunan.
Tujuannya adalah mempererat hubungan masyarakat dan pemerintah, mendorong pertumbuhan ekonomi, serta memfasilitasi pertukaran budaya dan pengembangan potensi daerah.
Manfaat kerja sama ini meliputi peningkatan kualitas hidup masyarakat, penguatan hubungan diplomatik, dan promosi pariwisata. Pemerintah daerah berperan penting dalam memfasilitasi dan mendukung inisiatif ini.
Zhang Min mengapresiasi sambutan hangat Wali Kota Batam dalam kunjungan ketiganya ke daerah ini. "Sebelumnya, kami juga telah berkunjung pada 2023 untuk mendorong kerja sama antara Batam dan Xiangyang," ujarnya.
Xiangyang, kota dengan 6 juta penduduk dan PDB mencapai 600 miliar yuan, dikenal sebagai pusat industri dan pertanian yang maju. "Xiangyang memiliki pabrik mobil BYD serta inovasi di bidang energi terbarukan, pertanian, dan manufaktur," jelas Zhang Min.
Ia menekankan bahwa kerja sama ini dapat menjadi win-win solution. "Delegasi kami sebelumnya telah datang untuk mematangkan rencana ini," tambahnya.
Zhang Min juga menyampaikan undangan resmi dari Wali Kota Xiangyang kepada Amsakar Achmad untuk berkunjung ke Tiongkok. "Kunjungan Pemko Batam ke Xiangyang dapat memperdalam pemahaman tentang perkembangan kota kami dan memperkuat komunikasi terkait Sister City," ucapnya. (Rofin S. Wolo). ***