KALENDER LITURGI KATOLIK, Minggu, 25 November 2023: Hari Raya Tuhan Kita Yesus Kristus, Raja Semesta Alam, Bacaan I

Sabtu, 25 November 2023 18:20 WIB

Penulis:redaksi

Yehs.jpg
Ilustrasi: Yeh. 34:11-12,15-17 (www.katolikku.com)

 Bacaan I : Yeh 34:11-12.15-17

Yeh 34:11Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH: Dengan sesungguhnya Aku sendiri akan memperhatikan domba-domba-Ku dan akan mencarinya.
Yeh 34:12Seperti seorang gembala mencari dombanya pada waktu domba itu tercerai dari kawanan dombanya, begitulah Aku akan mencari domba-domba-Ku dan Aku akan menyelamatkan mereka dari segala tempat, ke mana mereka diserahkan pada hari berkabut dan hari kegelapan.
Yeh 34:15Aku sendiri akan menggembalakan domba-domba-Ku dan Aku akan membiarkan mereka berbaring, demikianlah firman Tuhan ALLAH.
Yeh 34:16Yang hilang akan Kucari, yang tersesat akan Kubawa pulang, yang luka akan Kubalut, yang sakit akan Kukuatkan, serta yang gemuk dan yang kuat akan Kulindungi; Aku akan menggembalakan mereka sebagaimana seharusnya.
Yeh 34:17Dan hai kamu domba-domba-Ku, beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku akan menjadi hakim di antara domba dengan domba, dan di antara domba jantan dan kambing jantan.***