Injil Yohanes
Jumat, 25 April 2025 23:04 WIB
Penulis:redaksi
Editor:redaksi
Oleh: Pater Gregor Nule, SVD
Tidak gampang orang percaya dan diyakinkan. Mungkin lebih mudah orang percaya bahwa setelah senja akan disusul oleh malam.
Tetapi, orang Saduki tidak percaya akan kebangkitan orang mati. Bukan hanya mereka, melainkan banyak sekali orang tidak percaya akan kebangkitan orang mati.
Perikop Injil Markus 16:9-15 melukiskan tentang sikap dan tingkah laku orang Yahudi. Berulang kali Yesus menampakkan Diri, tetapi banyak orang lamban percaya.
Yesus mengecam ketidakpercayaan mereka. Yesus ingatkan mereka supaya berbenah diri. Sebab mereka punya tugas yakni mewartakan Injil.
Yesus berkata, "Pergilah ke seluruh dunia, beritakan Injil kepada segala makhluk", (Mrk 16: 15).
Kendatipun para murid lamban percaya, tetapi Yesus tetap percaya kepada mereka. Karena itu, Yesus mempercayakan tugas pewartaan Injil kepada para murid.
Mereka mesti pergi ke seluruh dunia dan wartakan Injil. Mereka tidak boleh lalai dan masa bodoh Injil sulit menyebar ke seluruh jagat.
Sebagai pengikut Kristus fokus perhatian kita adalah mewartakan khabar sukacita. Kita tidak boleh masa bodoh dan abaikan.
Kita mesti terus berbenah diri dan percaya kepada Yesus yang bangkit. Sebab tugas utama kita adalah mewartakan Injil.
Dan mewartakan Injil berarti membagikan kita kita kepada orang lain. Kita tidak hanya omong. Kita mesti hayati apa yang kita wartakan. Semoga!
Kewapante, 26 April 2025