Yesus
Senin, 24 November 2025 22:03 WIB
Penulis:redaksi

Oleh: Pater Gregor Nule SVD
Kenisah Yerusalem menjadi lambang kebanggaan orang-orang Yahudi. Kenisah Yerusalem juga merupakan pusat keagamaan dan kultural.
Perikop Injil Luk 21: 5-11 melukiskan ramalan Yesus tentang kehancuran Kenisah Yerusalem. Berita ini tentu mengejutkan dan sekaligus mencemaskan.
Para murid bertanya tentang tanda-tanda kehancuran Kenisah Yerusalem. Yesus bicara tentang munculnya nabi-nabi palsu. Terjadi juga gempa bumi, perang dan pemberontakan, penyakit sampar dan kelaparan.
Tetapi, para murid tidak perlu cemas dan takut. Setiap murid Kristus mesti memiliki kepastian bersama Kristus. Yesus Kristus adalah Tuhan dan Juruselamat yang menjamin kepastian jalan hidup kita.
Karena itu, sebagai murid Kristus kita mesti percaya dan berharap kepada Kristus. Menjadi murid Kristus berarti berpegang teguh pada Kristus, ajaran dan perintah-perintahNya.
Pribadi Kristus menjadi model hidup kita, ajaran dan perintah-perintahNya merupakan terang dsn pedoman hidup kita.
Kita tidak boleh terpengaruh oleh berita apa pun. Atau tawaran dari siapa pun. Ketika kita memiliki kepastian bersama Yesus maka kita akan merasa pasti dan aman.
Semoga Tuhan Yesus memberkati kita selalu!
Kewapante, 25 Nopember 2025. ***