Usai Deklarasi di Kantor DPC PDIP, Robi Idong dan Martinus Wodon Daftarkan Diri di KPU Sikka

Selasa, 27 Agustus 2024 18:59 WIB

Penulis:redaksi

deklarasi.jpeg
Paket Romantis mendeklarasikan diri sebagai paslon cabub-cawabup Sikka yang siap maju ke Pilkada Sikka 2024. (Silvia)

MAUMERE (Floresku.com) -Siang hari ini, Selasa (27/8), sekira pukul 14.00 Wita,  ratusan pendukung  mendatangi Kantor DPC Partai PDI Perjuangan  untuk  menghadiri  acara deklarasi pasangan calon (paslon)  bupati dan wakil bupati Sikka, Fransiskus Roberto Diogo (Robi Idong) dan Martinus Wodon.

Paslon  yang menyebut diri sebagai Paket Romatis itu melakukan deklarasi di Kantor DPC PDI Perjuangan di  Jalan Wairklau, Kota Uneng, Kecamatan Alok,  Maumere, Selasa, (27/8) siang.

Pasangann cabup dan cawabup Sikkap yang  memakai akronim Paket Romatis itu didukung oleh tiga partai yaitu Partai PDI Perjuangan, Partai Demokrat dan Partai Perindo.

Warga massa sumringah dan terharu

Acara deklarasi  tampak meriah karena dihadiri ratusan massa dari tiga partai tersebut . Massa  yang hadir tampak sumringah saat Robi Idong dan Martinus Wodong tampil di panggung acara dalam busana tradisional Sikka.

‘Sungguh terharu, saat saya melihat keduanya. Mereka tampil bersahaja, tapi pernuh percaya diri. Terbersit ada rasa percaya diri yang kuat untuk menang dalam konstelasi pada Pilkada pada November mendatang. Pokoknya, aura hari ini bagus sekali. Jadi ada harapan besar untuk menang,” ujar  Yosep, salah satu warga yang hadir dalam acara tersebut.

Sementara itu, Robi Idong mengatakan, ‘Kita tidak memang tidak mau tunjukkan kekuatan dalam acara deklarasi dan pendaftaran hari ini.”

“Bagi saya dan Pa Martinus, fokusknya adalam membangun kekompakan dan kebersamaan dengan masyarakat agar  bisa datang ke TPS pada Pilkada nanti dengan suatu keyakinan dan kepastian." ujar Robi Idong.

Bersama rakyat siap jalankan 17 program priositas

Dalam sesi wawancara khusus dengan Floresku.com  dikediamannya, Jumat, 23 Agustus 2024, sore, pekan lalu, Robi Idong menegaskan bahwa dia dan Martinus Wodon akan tetap komitmen untuk bersama seluruh rakyat Sikka melanjutkan dan memantapkan program unggulan, yakni ‘Pemenuhan Hak-Hak Dasar Masyarakat Kabupaten Sikka’.

Menurut  Roby, paling sedikit ada 17 program prioritas untuk mewujudkan hak-ahak dasar masyarakat Sikka.

Program-program tersebut, dia melanjutkan,  bersentuhan langsung dengan keadaan warga masyarakat, khususnya di Kabupaten Sikka yang kian membutuhkan perhatian dari pemerintah.

Ada pun ke-17 program priositas  itu adalah sebagai berikut:

1. Kartu Sikka Sehat (KSS).

2. Beasiswa Prestasi dan Bansos Semester Akhir untuk seluruh Mahasiswa D1, D2, D3, S1, S2, S3 dan Mahasiswa Kedokteran (Dokter umum dan Dokter spesialis serta Dokter Hewan).

3. Bantuan untuk Pendidikan Vokasi dan Pelatihan Ketrampilan serta Kursus Ketrampilan.

4. Beasiswa dan bantuan pendidikan untuk Siswa-siswi SLTA/SMK dari keluarga yang berpenghasilan rendah.

5. Jaminan Keselamatan Kerja bagi Pekerja Rentan Kecelakaan Kerja : Petani, Nelayan, Kaum Buruh, Sopir, Ojek, Petani Iris Moke, Kondektur dan pekerja lainnya.

6. Bantuan Rujukan orang sakit

7. Bantuan Biaya Pemulangan Jenazah.

8. Dukungan Rumah Singgah Kebaikan untuk Warga Kabupaten Sikka yang membutuhkan pelayan kesehatan diluar Kabupaten Sikka.

9. Pemasangan meteran listrik dan air bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

10. Pembangunan rumah layak huni bagi seluruh keluarga yang tidak mampu.

11. Peningkatan infrastruktur dasar (jalan, air, listrik dan jaringan telekomunikasi)

12. Bantuan dan kerjasama sertifikasi tanah masyarakat.

13. Penguatan usaha mikro, kecil dan menengah.

14. Peningkatan bantuan sarana/prasarana produksi pertanian dan perikanan (penataan dan pengolahan lahan, bantuan pupuk dan bibit unggul, bantuan alat tangkap nelayan dan rumponisasi).

15. Kerjasama dengan Perguruan Tinggi untuk Riset, Inovasi Daerah dan menciptakan berbagai produk sebagai lapangan pekerjaan bagi mahasiswa dan masyarakat.

16. Pengembangan Pariwisata sebagai sektor unggulan.

17. Mempercepat digitalisasi ekonomi dan pelayanan publik serta investasi di Kabupaten Sikka.

Usai acara deklarasi yang berlangsung penuh suasana keakraban, Robi Idong dan Martinus Wodon bergerak menuju Kantor KPU yang terletak Jalan  El Tari, Jalan,  Kota Uneng, Kecamatan Alok.

Seluruh massa pendukung  yang hadir di acara deklarasi kompak berjalan kaki mengiringi paslon cabub-cawabu Paket Romantis menuju Kantor KPU Sikka.

 Jarak dari Kantor DPC PDI Perjuangan ke Kantor KPU Sikka realtif deakt,  hanya memakan waktu 10 menit berjalan kaki. (Silvia).