Kadis Perhubungan NTT Isyak Nuka Tiadakan Kartu Vaksin Sebagai Syarat Perjalanan

Kamis, 29 Juli 2021 18:23 WIB

Penulis:MAR

iysak.jpg
(null)

KUPANG (Floresku.com) - Dinas Perhubungan NTT  akhirnya  memberi kelonggaran bagi masyarakat untuk bepergian di wilayah NTT meski beberapa daerah sedang memberlakukan PPKM 4.

Kelonggaran itu diberlakukan  melalui Surat Edaran terbaru perihal Penyesuaian Perpanjangan Pembatasan Pelayanan angkutan udara, laut dan penyeberangan Nomor 550/553.2/316/VII/2021 tertanggal 29 Juli 2021 yang diditandatangani Kadis Perhubungan NTT.

“Benar kami keluarkan itu untuk meningkatkan moblilitas manusia dan perekomian di wilayah ini,” ujarnya kepada Floresku.com.

Selain membebaskan kartu vaksin bagi pelaku perjalanan menggunakan moda transportasi udara, Pemprov NTT juga memberi kesempatan luas kepada warga NTT untuk berlayar ke seluruh wilayah NTT menggunakan Kapal Fery atau angkutan laut lainnya tanpa harus menunjukan Kartu Vaskin

Khusus untuk pelaku perjalanan di wilayah NTT, lanjut Isyak,  hanya diberlakukan aturan menunjukan hasil negative Rapid Test Antigen yang berlaku 1x 24 jam sebelum keberangkatan dan mengisi kartu e-HAC Indonesia.

Manajemen Wings Air (Lion Air Group)    Rinus T. Zebua kepada pers hari ini menyambut gembira Kebijakan Penyesuaian pemerintah Provinsi (Pemprov) Nusa Tenggara Timur (NTT) yang meniadakan Kartu Vaksin sebagai syarat wajib bagi warga bepergian di sekitar area NTT. Warga dipersilahkan boleh terbang dan berlayar tanpa kartu vaksin.

“Kami apresiasi kepada Pemprov NTT yang cepat tanggap dalam hal memutuskan kebijakan transportasi di area NTT,” ujarnya.

Hal ini disebabkan karena  ratio vaksinasi covid-19 di NTT hingga saat ini terpantau masih rendah karena ketersediaan dosis vaksin maupun aspek teknis lainnya sehingga  bisa menyurutkan warga untuk bepergian menggunakan angkutan udara.

Dengan diberikan kemudahan terbang hanya menggunakan hasil rapid antigen negative SARs/Covid-19, lanjut Rinus,  maka dipastikan banyak warga yang bisa tertolong dan bisa bepergian ke kota-kota di NTT dengan lebih gampang apalagi di musim sekolah masuk tahun ajaran baru ini.