Jakarta
Rabu, 07 Februari 2024 08:26 WIB
Penulis:redaksi
JAKARTA (Floresku.com) - Tahun Baru Imlek tinggal menghitung hari, tentu berbagai kegiatan sudah diagendakan setiap keluarga. Tahun ini, Imlek akan dirayakan pada 10 Febuari 2024.
Biasanya kebanyakan orang memanfaatkan momen libur Imlek untuk pergi mengunjungi tempat-tempat wisata. Berikut ini beberapa tempat yang makin meriah dan banjir pengunjung saat merayakan Tahun Baru Imlek.
1. Kampung China, Cibubur.
Kampung China yang berada di kawasan Cibubur ini terletak di dalam Kompleks Perumahan Kota Wisata. Seperti namanya, kawasan ini dihiasi dengan ornamen-ornamen khas Tionghoa.
Mulai dari gerbang masuk dengan nama Gerbang Kemakmuran, berbagai stand hingga berbagai hiasan di dalamnya. Bahkan tempat ini menjadi salah satu tempat favorit keluarga ketika perayaan Imlek tiba.
2. Kelenteng Hong Tiek Hian, Surabaya.
Kelenteng yang sudah berdiri ratusan tahun ini merupakan klenteng tertua di Surabaya. Konon, klenteng ini dibangun oleh pasukan Tar-Tar pada awal Kerajaan Majapahit berdiri.
Kelenteng ini terletak di Jalan Dukuh, Surabaya Utara. Kelenteng Hong Tiek Hian ini berdiri tidak jauh dari kawasan legendaris Surabaya, Jembatan Merah.
3. Petak Sembilan, Jakarta.
Petak Sembilan merupakan bagian dari kota lama Jakarta. Kawasan pecinan ini menjadi tempat yang ramai dikunjungi oleh masyarakat dari berbagai kalangan.
Di tempat ini, banyak pedagang menjual pernak pernik perayaan Imlek. Seperti halnya aksesoris, camilan, baju khas Tionghoa, kue keranjang, dan lainnya.
4. Kelenteng Sam Poo Kong, Semarang.
Kelenteng Sam Poo Kong di Semarang menjadi saksi bisu penjelajahan Laksamana Cheng Ho. Tempat ini awalnya merupakan tempat persinggahan sementara sang Laksamana.
Di dalam kawasan ini, terdapat empat klenteng lain yang juga wajib dikunjungi jika ke Semarang. Maka dari itu, jangan terlewatkan ketika anda mengunjungi Semarang.
5. Kampung Ketandan, Yogyakarta.
Kawasan ini dipenuhi dengan rumah-rumah arsitektur Tionghoa lengkap dengan berbagai ornamen warna-warninya. Menjelang perayaan Imlek, Kampung Ketandan akan semakin ramai lantaran adanya pergelaran Pekan Budaya Tionghoa.
6. Kuil Pulau Kemaro, Palembang.
Terletak di Pulau Kemaro, destinasi ini menjadi salah satu tempat wajib untuk dikunjungi. Apalagi ketika wisatawan yang berkunjung ke Palembang.
Karena di dekat Kelenteng terdapat sebuah pohon cinta. Di mana dari legenda Putri Raja Siti Fatimah dengan saudagar Tionghoa, Tan Bun An pada zaman Kerajaan Palembang.
11 hari yang lalu