Senin, 15 November 2021 21:16 WIB
Penulis:redaksi
SOE (Floresku.com) - Viral video warga Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) mengusung patung Presiden Joko Widodo atau Jokowi baru-baru ini.
Video viral tersebut diunggah oleh akun Instagram El Ndjukambani @el.bastel, seorang Kepala Seksi Promosi Pariwisata Dinas Pariwisata TTS pada Kamis, 11 November 2021.
Demikian, berita yang dirilis enbeindonesia,com, mitra media ini, pada Senin, 15 Oktober 2021.
Enbeindonesia.com menuliskan, dalam video tersebut netizen El Ndjukambani menyebut bahwa aksi gotong patung Jokowi dilakukan warga Desa Sunu, Kecamatan Amanatun Selatan, TTS, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu, 10 November 2021, bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan.
"Masyarakat Desa Sunu, Kec. Amanatun Selatan, Kabuapten Timor Tengah Selatan saat mengarak dan mengusung patung Presiden @jokowi menuju puncak Gunung Sunu," tulis akun @el.bastel.
Dalam video tersebut tampak warga Desa Sunu beramai-ramai mengusung patung Jokowi dari kampung menuju gunung.
Baik laki-laki maupun perempuan, anak-anak maupun orang dewasa, semua terlibat dalam peristiwa paling unik tersebut.
Yang menarik adalah banyak kaum ibu terlibat dan menjadi yang terdepan untuk mengusung patung Presiden Jokowi.
Mereka tidak mengeluh meski berat, tetap tersenyum karena kecintaan mereka pada sosok paling dikagumi di negeri ini.
Di bawah terik matahari siang bolong, mereka membakar semangat dengan saling bergantian memikul patung Jokowi.
Beberapa anak terlihat menyemangati orang-orangtua mereka. Pekik kepahlawanan sesungguhnya ada pada warga Sunu.Bagi mereka, Jokowi adalah "Pahlawan" yang paling berjasa untuk masyarakat sehingga mengabadikannya dalam patung merupakan sebuah kehormatan yang besar.
Patung tersebut secara keseluruhan tingginya 6 meter, yang terdiri atas tinggi badan patung 3,5 meter dan tinggi fondasi 2,5 meter.
Beban patung yang diangkat warga mencapai 700 kg, yang terdiri atas berat patung 600 kg dan kotak kayu sekitar 100 kg.***