Bupati Ende Buka Turnamen Bola Voli Tarkam Benteng Gading Cup 1

Sabtu, 23 April 2022 22:09 WIB

Penulis:redaksi

bupati ende.jpg
Plt Asisten 1 Sekda Ende, Dahlan Husen, S.Ip, membuka turnamen Bola Voli Tarkam Benteng Gading Cup 1. (Bob Sina)

ENDE, (Floresku.com) - Bupati Ende yang diwakili oleh Plt. Asisten I Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Dahlan Husen,S.Ip, membuka Turnamen  Bola Voli Tarkam Benteng  Gading Cup 1, di Kampung Roworeke, Kelurahan Rewarangga, Kecamatan Ende Timur,Kabupaten Ende,  Sabtu, 23 April 2022.

Turut hadir dalam acara pembukaan trunamen, Camat Ende Timur, Fidelis Bofa, perwakilan  dari Kelurahan Rewarangga, Babinkamtibmas dan  Babinsa  Kelurahan Rewarangga, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta komisi  perwasitan PBVSI Kabupaten Ende.

Dalam sambutannya, Dahlan Husen, mengungkapkan bahwa, turnamen ini adalah sebuah ajang kompetisi bola voly yang tujuaannya untuk mempererat persaudaraan, bukan mencari permusuhan. 

Turnamen ini juga sebagai sebuah hiburan bagi masyarakat pecinta voly di Kabupaten Ende, dimana setiap tim dan pemain akan   menunjukan kemampuan dalam mengolah bola voli kepada masyarakat di Kabupaten Ende. 

Di samping itu sebagai proses untuk menciptakan dan menemukan atlet bola voli di Kabupaten Ende. 

Dahlan Husen menitipkan pesan kepada seluruh tim yang bertanding dalam turnamen ini agar jaga jiwa sportifitas bertanding dengan daya saing yang sehat.  

“Kalah dan menang adalah hal yang biasa dalam setiap pertandingan, sportifitas menjadi syarat mutla,”.ujarnya.

Ketua Panitia BG Cup 1. Bonafantura Koa Ndungga.(Foto Bob Sina)

 Ketua Panitia Pelaksanaan Turnamen Bola Voli Tarkam Benteng Gading Cup 1, Bonafantura Koa Ndungga, dalam laporannya mengatakan bahwa ada 45 tim yang berlaga dalam turnamen ini terdiri  tim putra tim putri  tim putri. 

Ada satu tim tamu dari kabupaten tetangga yakni  Ciki – Caka Volley Ball Club Maumere   dari Kabupaten Sikka. 

Bonafantura mengatakan Turnamen Bola Voli Tarkam Benteng Gading Cup 1 adalah salah satu upaya untuk mewujdukan visi bersama “Terciptanya Masyarakat yang sehat dan melahirkan tunas – tunas yang berjaya tanpa narkoba”

Ia menjelaskan, bahwa tujuan yang hendak dicapai  melalui Turnamen Bola Voli Tarkam Benteng Gading Cup 1 ini, pertama, untuk memperat tali silahturahmi antar sesama masyarakat pecinta dan pemain olahraga bola voly dari masing – masing kampung. 

Kedua, meransang prestasi para pemain pemula sekaligus menumbuhkembangkan  olahraga bola voly dikalangan generasi muda. 

Ketiga, mendukung program pemerintah dibidang olahraga.

Menurut Bonafantura Turnamen Bola Voli Tarkam Benteng Gading Cup 1 ini, akan berlangsung selama sebulan, mulai drari 23 April sampai dengan  26 Mei 2022.

Turnamen akan dilangsungkan  di lapangan Benteng Gading  Volley ball Club.  

Bertindak sebagi  sponsor untuk turnamen tersebut adalah warga PKP (Pu,u jambu, Kopoedo,  Paudhari) .

Bonafantura menambahkan, pada laga pembukaan  saling berhadapan tim putra Praja Wibawa Pol PP Kabupaten Ende versus Emburia, Pu’umbara. 

Praja Wibawa Pol PP memetik kemenangan perdana dengan skor 3 – 0.  

Sementara itu tim tamu Ciki – Caka Maumere melibas tim Apuf Pu,u feo dengan skor 3 -0.

Sedangkan di partai putri Benteng  Gading menang mudah dengan skor 3 –0 versus Budentri dari Nuabosi. (BOB SINA)