Reses di Kecamatan Nangapanda, Masyarakat Minta Anggota DPRD Ende, Stefanus Bidi Perjuangkan Listrik dan Jalan

Minggu, 19 Desember 2021 12:59 WIB

Penulis:redaksi

Anggota DPRD Ende dari Partai Hanura, Stefanus Bidi (tengah) saat melakukan Reses di Watumite, Sabtu, 18 Desember 2021.
Anggota DPRD Ende dari Partai Hanura, Stefanus Bidi (tengah) saat melakukan Reses di Watumite, Sabtu, 18 Desember 2021. (Rian)

ENDE (Floresku.com)- Anggota DPRD Kabupaten Ende dari Partai Hanura, Stefanus Bidi menggelar Reses di Desa Romarea dan Watumite, Kecamatan Nangapanda, Sabtu, 18 Desember 2021.

Dalam kunjungan kemasyarakat itu,  Stefanus Bidi menyampaikan tujuan Reses sekaligus menyerapkan aspirasi masayarakat di kedua desa tersebut.

Dalam sesi diolog Teofilus K. Sareng salah satu tokoh masayarakat Desa Romarea meminta kepada stefanus Bidi untuk memperjuangkan dana pinjaman daerah 150 miliar yang di rencanakan pemerentah daerah saat ini untuk pembangunan infrastruktur.

"Kita minta pak stef bisa perjuangkan di sana terkait pinjaman daerah yang kita dengar katanya 150 miliar,  setidaknya dari 150 miliar kita minimal dapat 7 atau 8 milar untuk jalan poros Nangamboa - Romorea." Ungkap mantan Kades Romorea tersebut.

Warga Romarea Saat Mendengarkan Penjelasan Dari Stefanus Bidi (Foto Rian)

Terkait dengan pinjaman daerah hal serupa juga di sampaikan Stanilaus Luka salah satu warga Watumite saat sesi diolog di kantor Desa Watumite.

"Sebagai masayarakat kami berharap ada pemerataan pembangunan di Kabupaten Ende, selama ini kami melihat tidak ada keseimbangan pemerentah dalam mengalokasikan anggaran, untuk itu pinjaman daerah ini setidaknya berdampak juga bagi kami masayarakat di perbatasan Ende -Nagakeo".

Bukan hanya jalan, Stanilaus juga menyentil soal ketiadaan listrik sejak indonesia belum merdeka sampai dengan saat ini indonesia sudah merdeka.

"Saat gong pemilu di mulai banyak pencari suara memberikan janji akan memperjuangkan jalan, air, dan listrik (JAL) tapi sampai saat ini semuanya hanya pemanis. Jadi saya berharap dengan kegiatan reses kali ini bapak stef bisa sampaikan kepada pemerentah dan bisa memperjuangkan apa yang menjadi kebutuhan masayarakat".

Selain keterwakilan masayarakat, kepala Desa Romarea Gabriel Sagho dan Kristoforus Aryanto Dei Siu kepala Desa Watumite juga menyampaikan hal senada, bahwa dengan luas wilayah yang begitu besar tidak cukup bangun jalan hanya dengan dana desa saja, harus ada intervensi dari pemerentah daerah dengan dana APBD atau dengan pinjaman daerah.

"Kami sudah menyampaikan ini kepada bapak Bupati melalui forum komunikasi para kepala desa (Forkomdes) sekecamatan Nangapanda berapa waktu lalu terkait pinjaman daerah, dan hari ini dihadapan bapak Stef kami harus menyampaikan lagi hal yang sama, kami berharap ini menjadi perjuangan kita bersama".

Menjawab keluhan masayarakat Stefanus Bidi menyampaikan terimakasih atas aspirasi masayarakat kedua desa baik Romarea maupun Desa Watumite terkait jalan dari Nangamboa - Romarea dan Listrik yang sampai saat ini belum ada.

"Ini akan menjadi atensi saya di gedung DPRD nanti untuk di bahas bersama teman - teman, baik di sidang komisi maupun melalui jalur politik. tentunya, ini tidak bisa  berjalan sendiri tampa ada dukungan dari kita semua. Untuk itu saya berharap kita bersama - sama berjuang".

Pada kesempatan Reses stef juga menyampaikan bahwa, saat ini tugas kita di desa selain mengurus dana desa kita juga harus menyiapakan Proposal, Data desa yang harus di update setiap tahun, sehingga kedepan kita bisa menangkap program - program, baik di daerah maupun dari pemerentah pusat. Karena tidak mungkin program kedepan tidak di barengi proposal.

Perlu di ketahui selain menyerap aspirasi, mantan kades dua periode tersebut juga membantu masyarakat dua desa untuk pembangunan kapela. Dan dihadapan masayarakat dia berjanji kedepannya akan membantu pembangunan kapela dua stasi tersebut melalui dana Pokir. (Rian)***